Ikuti Mayoritas Bursa Asia Imbas Corona, Sesi I IHSG dan Rupiah Kembali Dibuka Melemah

- 2 April 2020, 12:16 WIB
ILUSTRASI Bursa Saham.*
ILUSTRASI Bursa Saham.* /DOK. CANVA/

PIKIRAN RAKYAT – Memasuki hari kedua di Bulan April 2020 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan rupiah pada Sesi I Kamis, 2 April 2020 pagi kembali dibuka melemah.

Dikutip oleh pikiranrakyat-depok.com dari situs resmi Bursa Efek Indonesia (BEI) IHSG pada Kamis, 2 April 2020 dibuka melemah turun 68,38 poin atau 1,53 persen ke level 4.397,66 atau 4.398.

Dalam sesi I tersebut, tercatat setidaknya sebanyak 23 saham menguat, 117 saham melemah, dan 73 saham stagnan.

Baca Juga: Cek Fakta: Hoaks Kabar Pemilik E-KTP Diberi Kompensasi Rp 1 Juta

Adapun transaksi perdagangan mencapai Rp 54,46 miliar dari 91,89 juta lembar saham yang diperdagangkan.

Pelemahan IHSG yang terjadi pada Sesi I ini juga diikuti dengan pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS.

Pada perdagangan spot exchange rupiah melemah 5,5 poin atau 0,33 persen ke level Rp 16.505 per dollar AS.

Baca Juga: Apakah Masker Kain Efektif Cegah Virus Corona? Simak Penjelasannya

Adapun menurut perkiraan Yahoo Finance rupiah hari ini bergerak dikisaran Rp 16.409-Rp 16.409 per dollar AS.

Indeks dollar AS sendiri terhadap sejumlah mata uang asing seperti euro, sterling dan sebagian mata uang utama lainnya menguat naik 0,5 persen ke level 99,528.

Menguatnya indeks dollar AS terhadap sejumlah mata uang asing tersebut hal ini lantaran penjualan saham global yang menyoroti meningkatnya resiko pandemi virus corona. ***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Bursa Efek Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x