Cara Cek Penerima PKH Online 2022 Melalui Situs cekbansos.kemensos.go.id untuk Dapatkan Bansos hingga Rp3 Juta

- 11 Februari 2022, 20:46 WIB
Ilustrasi - Berikut cara cek penerima PKH 2022 secara online dengan menggunakan HP lewat situs cekbansos.kemensos.go.id.
Ilustrasi - Berikut cara cek penerima PKH 2022 secara online dengan menggunakan HP lewat situs cekbansos.kemensos.go.id. /ANTARA

PR DEPOK - Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) kembali dilanjutkan oleh pemerintah pada 2022.

Program PKH ini memiliki sejumlah kategori penerima yang bisa mendapatkan bantuan hingga Rp3 juta.

Artikel ini akan mengulas cara cek penerima bansos PKH secara online dengan menggunakan handphone (HP) lewat situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Perlu diketahui bahwa pemerintah sudah menyiapkan anggaran hingga Rp78,2 triliun untuk program bansos, termasuk untuk PKH.

Baca Juga: Hasil Tes Pramusim MotoGP Mandalika 2022: Duo Espargaro Melejit, Marc Marquez?

Bantuan tersebut disalurkan demi mengurangi beban pengeluaran dan meningkatkan taraf hidup masyarakat dari keluarga yang kurang mampu.

Dalam bansos PKH, terdapat dua kategori penerima bantuan yang mendapatkan bantuan uang sebesar Rp3 juta, yaitu kategori ibu hamil atau nifas, dan anak balita berusia 0 sampai 6 tahun.

Untuk bisa mendapatkan bantuan tersebut, pastikan nama dan data Anda sudah terdata di database DTKS Kemensos.

Baca Juga: Cek Penerima Bansos Online 2022 Melalui Situs cekbansos.kemensos.go.id, Dapatkan Bantuan PKH hingga Rp3 Juta

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x