Cara Cek Bansos PKH Online 2022 Lewat HP untuk Dapatkan BLT Anak Sekolah SD, SMP, SMA hingga Rp4,4 Juta

- 16 Maret 2022, 12:20 WIB
Ilustrasi - Berikut cara cek bansos PKH 2022 secara online untuk dapat BLT anak sekolah SD, SMP, SMA hingga Rp4,4 juta.
Ilustrasi - Berikut cara cek bansos PKH 2022 secara online untuk dapat BLT anak sekolah SD, SMP, SMA hingga Rp4,4 juta. /Tangkap Layar/cekbansos.kemensos.go.id/

PR DEPOK - Bantuan Langsung Tunai (BLT) anak sekolah dari jenjang SD, SMP dan SMA segera cair bulan Maret 2022.

Bantuan sosial (bansos) yang termasuk dalam Program Keluarga Harapan (PKH) tersebut disalurkan untuk triwulan pertama melalui top up ke rekening masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Dalam artikel kali ini, akan dibahas cara cek bansos PKH 2022 secara online lewat handphone (HP) agar bisa dapat BLT anak sekolah.

Pengecekan tersebut bisa dilakukan dengan mudah hanya menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Soal Ritual Adat di Lokasi IKN, Tifatul Sembiring: kalau Tujuannya Mistik, MUI dan Ulama Harus Beri Peringatan

Perlu diketahui sebelumnya, besaran bansos PKH untuk kategori anak sekolah adalah Rp4,4 juta.

Total tersebut merupakan akumulasi dari bantuan untuk anak sekolah jenjang SD/sederajat Rp900.000, SMP/sederajat Rp1,5 juta, dan SMA/sederajat sebesar Rp2 juta per tahun.

Bansos PKH itu disalurkan pemerintah untuk mengurangi beban pengeluaran melalui akses layanan pendidikan bagi keluarga miskin.

Baca Juga: Cara Daftar BLT Balita 2022 Online Lewat HP Dengan Aplikasi Cek Bansos, Dapatkan Bantuan PKH hingga Rp3 Juta

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x