Login pip.kemdikbud.go.id untuk Cek Penerima PIP 2022, Siswa SD, SMP, dan SMA Bisa Dapat hingga Rp1 Juta

- 21 Maret 2022, 08:48 WIB
Berikut ini cara cek penerima bansos PIP melalui link pip.kemdikbud.go.id agar siswa SD, SMP, SMA dapat hingga Rp1 juta.
Berikut ini cara cek penerima bansos PIP melalui link pip.kemdikbud.go.id agar siswa SD, SMP, SMA dapat hingga Rp1 juta. /Dhad Zakaria/Antara

PR DEPOK - Segara login ke pip.kemdikbud.go.id untuk mengecek penerima PIP agar siswa SD, SMP, SMA bisa mendapat bantuan Rp1 juta.

PIP 2022 adalah Program Indonesia Pintar yang merupakan program bantuan untuk anak sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA/sederajat.

PIP merupakan program kolaborasi Kemendikbudristek, Kemensos, dan Kemenag.

Baca Juga: Ria Ricis Kunjungi Baby Ameena dan Tak Ingin Anaknya Kelak Mirip Dirinya, Aurel Hermansyah: Ih Kenapa?

Program ini diperuntukkan bagi siswa SD, SMP, dan SMA/sederajat dari keluarga yang tergolong miskin dan rentan miskin.

Besaran bantuan bagi para penerima PIP ini mencapai Rp1 juta untuk setiap siswa.

Bagi mereka yang terdaftar sebagai peserta PIP atau Program Indonesia Pintar ini nantinya akan diberikan Kartu Indonesia Pintar atau KIP.

Baca Juga: Kenang Chester Bennington, Talinda: Sangat Sulit Berjalan Tanpamu

Untuk bulan Maret 2022 ini, pemerintah telah menyalurkan dana sebesar Rp4 triliun kepada 7.792.943 peserta PIP.

Dari jumlah 7.792.943 siswa ini, sebanyak 4.292.251 orang merupakan siswa SD/SDLB/Paket A, 2.367.643 orang siswa SMP/SMPLB/Paket B, 510.920 siswa SMA/SMALB/Paket C, serta 622.129 orang siswa SMK.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: pip.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x