Cara Cek Bansos PBI 2022 yang Cair April 2022 Lewat HP dengan Mudah pada Laman cekbansos.kemensos.go.id

- 11 April 2022, 11:10 WIB
Simak penjelasan terkait cara cek bansos PBI yang cair bulan April ini melalui HP pada laman resminya.
Simak penjelasan terkait cara cek bansos PBI yang cair bulan April ini melalui HP pada laman resminya. /Dok. Bank Indonesia

PR DEPOK – Definisi bansos PBI 2022 adalah bantuan sosial penerima bantuan iuran dari pemerintah dalam aspek kesehatan.

Rencananya bansos PBI 2022 akan dicairkan kepada masyarakat yang berhak seperti bulan-bulan sebelumnya.

Perlu diketahui bahwa bansos PBI 2022 terdapat perbedaan dengan bansos lainnya pada saat bantuan cair.

Pasalnya bansos PBI 2022 cair bukan dalam bentuk berupa uang cash seperti bansos lainnya, melainkan pembayaran terhadap BPJS Kesehatan.

Baca Juga: Penghitungan THR bagi Pekerja atau Buruh yang Digunakan Kemnaker

Pencairan bansos PBI 2022 jika melihat bulan sebelumnya yang cair pada tanggal 21 atau 22, April 2022 sepertinya bansos PBI 2022 akan cair pada tanggal 21 atau 22.

Adapun menurut JKN Kemenkes, bansos PBI 2022 akan diberikan khusus kepada masyarakat kurang mampu.

“Penerima Bantuan Iuran (PBI) adalah peserta Jaminan Kesehatan bagi fakir miskin dan orang tidak mampu sebagaimana diamanatkan UU SJSN yang iurannya dibayari Pemerintah sebagai peserta program Jaminan Kesehatan, peserta PBI adalah fakir miskin yang ditetapkan oleh Pemerintah dan diatur melalui Peraturan Pemerintah,” tulis JKN, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari JKN Kemenkes.

Selain masyarakat kurang mampu, bansos PBI 2022 juga diberikan kepada masyarakat yang alami cacat total.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x