Simak Cara Cek Hasil Kelolosan Kartu Prakerja Gelombang 28, serta Alasan Tak Lolos Gelombang

- 12 Mei 2022, 10:20 WIB
Ilustrasi- Cara cek hasil kelolosan Kartu Prakerja Gelombang 28 dan alasan tak lolos gelombang.
Ilustrasi- Cara cek hasil kelolosan Kartu Prakerja Gelombang 28 dan alasan tak lolos gelombang. /prakerja.go.id.

PR DEPOK - Kartu Prakerja Gelombang 28 akan segera ditutup, peserta yang telah mendaftarkan diri dan bergabung di gelombang 28 kini menunggu pengumuman hasil seleksi.

Peserta Kartu Prakerja Gelombang 28 nantinya dapat mengetahui hasil seleksi kelolosan yang akan diumumkan melalui SMS dan email.

Jika lolos seleksi gelombang 28, maka peserta akan menerima notifikasi kelolosan melalui SMS dan email tersebut.

Baca Juga: Insentif Kartu Prakerja Gelombang 28 Bisa Gagal Cair, Simak Penyebabnya

Selain itu, peserta juga harus memastikan telah menonton tiga video tentang Kartu Prakerja, untuk dapat melihat nomor Kartu Prakerja.

Jika tidak lolos gelombang 28, maka akan ada notifikasi “Kamu Belum Berhasil” pada dashboard akun peserta.

Peserta akan dapat mengetahui alasan tidak lolos gelombang Kartu Prakerja yang diikuti, yang terlihat di dashboard akun Prakerja peserta.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 28 Segera Ditutup, Hanya 5 Golongan Ini yang Bakal Lolos Seleksi

Jika tak lolos seleksi dan ingin mengikuti gelombang selanjutnya, peserta Kartu Prakerja tidak perlu memasukkan semua data lagi untuk pendaftaran ulang, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari prakerja.go.id.

Peserta yang tak lolos diharapkan tidak berkecil hati, karena masih bisa memilih gelombang Kartu Prakerja di periode berikutnya.

Halaman:

Editor: Erta Darwati

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x