BSU 2022 Cair Bulan Juli? Simak Info Terbaru Jadwal Pencairan serta Cara Mencairkan Dana BLT Karyawan Rp1 Juta

- 30 Juni 2022, 19:16 WIB
Berikut ini cara mencairkan dana BSU 2022 bagi pekerja yang menjadi penerima, lakukan langkah ini agar dapat Rp1 juta.
Berikut ini cara mencairkan dana BSU 2022 bagi pekerja yang menjadi penerima, lakukan langkah ini agar dapat Rp1 juta. /Syaiful Arif/ANTARA

PR DEPOK - Masyarakat khususnya pekerja masih menantikan penyaluran Bantuan Subsidi Upah atau BSU 2022.

Hingga saat ini, penyaluran BSU 2022 ini belum juga dilaksanakan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker).

Tak ayal jika hal ini membuat para pekerja kecewa dan mempertanyakan terkait kepastian jadwal pencairan BSU 2022.

Baca Juga: Pria Ini Habisi Nyawa Kekasihnya yang Masih Berusia 16 Tahun karena Cemburu

Terkait hal ini, Kemenaker pun mengeluarkan pernyataan perihal info terbaru jadwal pencairan BSU tahun ini yang tertunda.

Sempat dikabarkan akan cair di bulan April lalu sebelum Hari Raya Idulfitri 1443 H, Kemenaker menjelaskan bahwa pihaknya saat ini masih harus mempersiapkan dan mengecek ulang teknis serta mekanisme penyaluran BSU.

Tak hanya itu, Kemenaker juga menerangkan bahwa penyaluran BSU 2022 belum terlaksana lantaran masih harus dilakukan pengecekan ulang daftar calon penerima BLT karyawan ini.

Baca Juga: BPNT Juli 2022 Cair Tanggal Berapa? Simak Jadwal dan Cara Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Selain itu, Kemenaker juga masih harus berkoordinasi dengan BPJS Ketenagakerjaan dan pihak Himbara sebagai bank penyalur.

"Saat ini Kementerian Ketenagakerjaan tengah menyiapkan antara lain merampungkan regulasi teknis pelaksanaan BSU 2022, mengajukan dan merevisi anggaran bersama Kementerian Keuangan," demikian keterangan tertulis yang disampaikan lewat akun media sosial resmi Kemenaker.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x