Cek Penerima PKH Tahap 3, Cairkan BLT hingga Rp750.000 Agustus 2022 di cekbansos.kemensos.go.id

- 9 Agustus 2022, 07:15 WIB
Ilustrasi uang rupiah untuk bantuan sosial.
Ilustrasi uang rupiah untuk bantuan sosial. /WonderfulBali/Pixabay


PR DEPOK - Cara cek penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 3 2022 adalah hal yang banyak dipertanyakan oleh masyarakat.

Untuk itu, simak dengan seksama artikel ini karena akan mengulas cara cek nama penerima BLT PKH tahap 3 2022 dan cairkan bansos hingga Rp750.000 di bulan Agustus.

Dana bansos Rp750.000 tersebut merupakan besaran yang bakal diterima oleh masyarakat penerima BLT PKH kategori ibu hamil/nifas dan kategori balita 0-6 tahun tahap 3 2022.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Selasa, 9 Agustus 2022: Tayang Hercai hingga Kurulus Osman 2

Kemudian, bagi masyarakat yang ingin cek penerima BLT PKH tahap 3 2022 bisa kunjungi situs yang telah disediakan oleh Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Kemensos, berikut cara cek penerima BLT PKH tahap 3 2022.

Sebelum itu, wajib diketahui bahwa terdapat beberapa kategori masyarakat penerima BLT PKH tahap 3 2022 sesuai ketetapan dari Kemensos.

Baca Juga: Cek BPNT Rp200.000 Bulan Ini dengan Login cekbansos.kemensos.go.id, Bantuan Sembako Cair ke Pemilik KTP Ini

Kategori penerima BLT PKH tahap 3 2022

- Ibu hamil/nifas bakal menerima uang sejumlah Rp3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap penyaluran bansos.

- Balita di usia 0 hingga 6 tahun bakal menerima uang sejumlah Rp3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap penyaluran bansos.

- Penyandang disabilitas berat bakal menerima uang sejumlah Rp2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap penyaluran bansos.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini Selasa, 9 Agustus 2022: Ada FTV hingga Sinetron

- Lansia yang berumur 70 tahun ke atas menerima uang sejumlah Rp2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap penyaluran bansos.

- Siswa SMA/sederajat menerima uang sejumlah Rp2 juta per tahun atau Rp500.000 per tahap penyaluran bansos.

- Siswa SMP/sederajat menerima uang sejumlah Rp1,5 juta per tahun atau Rp375.000 per tahap penyaluran bansos.

- Siswa SD/sederajat menerima uang sejumlah Rp900 ribu per tahun atau Rp225.000 per tahap penyaluran bansos.

Baca Juga: Cek Nama Penerima BPNT Sembako 2022 Online Lewat HP di Link cekbansos.kemensos.go.id

Setelah mengetahui beberapa kategori penerima bansos, masyarakat harus ikuti langkah di bawah ini untuk cek penerima BLT PKH tahap 3 2022 di situs cekbansos.kemensos.go.id:

a. Siapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

b. Masuk ke situs cekbansos.kemensos.go.id pada browser

c. Isi data wilayah yang diminta pada kolom "Wilayah PM".

Baca Juga: BLACPINK Rilis Jadwal 'BORN PINK' World Tour, Catat Tanggal Konser di Jakarta

d. Ketik nama lengkap Anda (jangan disingkat) sesuai KTP.

e. Lalu Anda akan diminta menyalin delapan huruf kode unik ke kotak putih yang tersedia.

f. Silakan tekan simbol ulangi kembali untuk menerima kode baru apabila kode tersebut kurang terlihat jelas.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV dan Trans7 Hari Ini Selasa, 9 Agustus 2022: Tayang On The Spot hingga Lapor Pak!

g. Untuk langkah terakhir, silakan klik "Cari Data".

Situs cekbansos.kemensos.go.id akan menampilkan beberapa keterangan mengenai identitas Anda, status, jenis bantuan, beserta tanggal cair BLT PKH tahap 3 2022.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x