Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Bansos Rp900.000 Lewat HP

- 9 Desember 2022, 17:14 WIB
Ilustrasi - Login segera ke cekbansos.kemensos.go.id untuk cek bansos Rp900.000 secara online lewat HP agar dapat BPNT dan BLT BBM bulan Desember 2022.
Ilustrasi - Login segera ke cekbansos.kemensos.go.id untuk cek bansos Rp900.000 secara online lewat HP agar dapat BPNT dan BLT BBM bulan Desember 2022. /Tangkap layar Cek Bansos/

PR DEPOK - Bansos Kementerian Sosial (Kemensos) sebesar Rp900.000 masih bisa dicairkan melalui Kantor Pos untuk bulan Desember ini. 

Bansos tersebut adalah total dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sebesar Rp600.000 dan BLT BBM tahap 2 sebesar Rp300.000. 

Keluarga yang tergolong miskin atau rentan miskin bisa memperoleh bansos Rp900.000 dengan cara login terlebih dahulu di cekbansos.kemensos.go.id untuk memastikan sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Pengecekkan bansos Rp900.000 atau BPNT-BLT BBM melalui laman cekbansos.kemensos.go.id ini dapat dilakukan dengan menggunakan perangkat handphone (HP) yang terkoneksi internet.

Baca Juga: Cek BLT BBM dan BPNT 2022 Online untuk Dapat Bansos Rp900.000

Untuk diketahui, BPNT dan BLT BBM sudah disalurkan sejak akhir November dan berlanjut di bulan Desember 2022. 

Kedua bantuan ini diberikan bersamaan oleh Kemensos kepada masyarakat kurang mampu yang sudah terdaftar di DTKS sebagai penerima bansos.

BPNT atau dikenal dengan bantuan Kartu Sembako kali ini digulirkan sekaligus untuk tiga bulan dari Oktober, November dan Desember 2022. 

Baca Juga: Cek Penerima BPUM Online 2022 Pakai NIK KTP di eform.bri.co.id

Sedangkan BLT BBM yang disalurkan adalah periode tahap 2 dengan nominal Rp300.000 per penerima. 

Masyarakat bisa melakukan cek bansos Rp900.000 secara online dengan mengikuti langkah-langkah berikut; 

- Login di laman resmi cekbansos.kemensos.go.id lewat browser HP. 

- Gunakan data KTP saat mengisi kolom-kolom identitas.

- Lengkapi alamat rumah dari mulai Provinsi, Kabupaten hingga Desa.

Baca Juga: Syarat Buat BPJS Kesehatan Beserta Tata Cara Daftar Online Lewat Aplikasi Mobile JKN

- Masukkan nama lengkap. 

- Tulis beberapa kode huruf unik yang sesuai dengan gambar. 

- Lalu klik 'Cari Data'. 

Baca Juga: Alchemy of Souls Part 2 Tayang Besok: Nak Su Ancam Jang Wook pada Pertemuan Pertama Mereka

Jika hasil pencarian menunjukkan keterangan seperti Nama Penerima, Umur dan tabel dengan berbagai jenis bansos, itu tandanya Anda sudah terdaftar di DTKS sebagai penerima bansos 2022. 

Namun untuk memperkuat, pastikan dalam kolom BLT BBM dan BPNT termuat informasi dengan format Status (YA), Keterangan (Proses PT Pos) dan Periode (Desember 2022). 

Apabila kedua kolom tersebut tidak menampilkan informasi di atas, kemungkinan Anda terdaftar sebagai penerima bansos yang lain seperti PKH atau PBI. 

Bagi yang terdaftar sebagai penerima BLT BBM dan BPNT 2022, bantuan sebesar Rp900.000 bisa dicairkan lewat Kantor Pos terdekat. 

Baca Juga: Lakukan Eksekusi Mati atas Demonstrasi Anti-Rezim, Iran Dikecam Dunia Internasional

Bawa syarat pencairan yang meliputi undangan Kemensos, KK dan KTP untuk ditunjukkan kepada petugas Kantor Pos. 

Setelah bantuan Rp900.000 cair, Anda bisa menggunakannya untuk membeli kebutuhan pokok atau dimanfaatkan sebagai modal usaha. 

Demikian penjelasan cara cek bansos Rp900.000 secara online dengan login di laman cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah