Bansos Ramadhan 2023 Cair 3 Bulan, Simak Penjelasan Jadwal dan Penerimanya

- 23 Maret 2023, 21:23 WIB
Simak penjelasan terkait pencairan bansos Ramadhan 2023, termasuk soal jadwal dan cara cek penerimanya.
Simak penjelasan terkait pencairan bansos Ramadhan 2023, termasuk soal jadwal dan cara cek penerimanya. /ANTARA/

PR DEPOK – Bantuan sosial atau bansos selama Ramadhan 2023 akan cair selama 3 bulan mulai Maret, April, dan Mei 2023.

Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Isa Rachmatarwata menjelaskan, penyaluran bansos Ramadhan akan segera dilaksanakan pada Maret 2023.

Dilansir dari Tenggulungbaru, data penerima bansos Ramadhan 2023 menjadi kewenangan Kementerian Sosial (Kemensos). Saat ini datanya sudah diserahkan sebanyak 21,3 juta penerima manfaat.

Adapun bansos pangan yang diberikan menjelang Ramadhan 2023 ini rencananya meliputi beras, telur, dan daging ayam.

Baca Juga: Apakah PKH 2023 akan Cair di Bulan Ramadhan? Ini Informasi dan Nominal Bantuannya

Untuk alokasi anggaran bansos Ramadhan 2023, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyiapkan Rp8,36 triliun yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2023.

"Angka ini merupakan perkiraan sementara yang akan ditagihkan kepada APBN untuk bansos pangan yang berisi beras, telur, dan ayam," kata Isa Rachmatarwata seperti dikutip dari Antara.

Penyaluran bansos Ramadhan 2023 melalui dua cara, yakni pembagian beras dan daging ayam, dan telur secara gratis.

Pembagian bansos Ramadhan 2023 ditujukan kepada keluarga penerima manfaat yang ada di dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga: 6 Manfaat Puasa Selama Ramadhan 2023, Salah Satunya Dapat Mendetoksifikasi Tubuh

Khusus keluarga dengan balita atau anak akan menerima daging ayam dan telur secara gratis.

"Perkiraan sementara untuk pembagian daging ayam dan telur gratis yaitu kepada sebanyak 2,1 juta keluarga berdasarkan data Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN)," tuturnya.

Cara cek penerima Bansos Ramadhan 2023

Masyarakat dapat mengecek penerima bansos Ramadhan 2023 melalui situs resmi Kemensos.

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa, Imsakiyah, dan Jadwal Sholat 24, 25, dan 26 Maret 2023 Wilayah Kabupaten Sumenep

Simak cara cek daftar penerima bansos Ramadhan 2023 melalui situs resmi Kemensos berikut:

1. Buka situs cekbansos.kemensos.go.id.

2. Pilih Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan.

3. Masukkan nama sesuai dengan nama yang tertera pada KTP di kolom nama penerima manfaat.

Baca Juga: Laga Persib vs Bhayangkara FC Bisa Dihadiri Penonton, Bos Maung Bandung Harapkan Dukungan Bobotoh

4. Ketikkan enam huruf kode verifikasi ke kolom putih sesuai petunjuk, jika huruf kode kurang jelas, klik icon refresh untuk mendapatkan huruf kode baru.

5. Lalu klik tombol CARI DATA

Tunggu hingga sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama PM (Penerima Manfaat) sesuai Wilayah yang Anda inputkan

Baca Juga: Dijamin Enak! Resep Capcay Saus Tiram Paling Simpel Cocok untuk Menu Buka Puasa dan Sahur Ramadhan 2023

Jika data Anda terdaftar dalam DTKS, maka akan muncul Nama Penerima, Wilayah, Umur, Jenis Bantuan (BST, PBI-JK, PKH, BPNT, dan BLT BBM), Status, hingga Periode.

Demikian penjelasan bansos Ramadhan 2023 yang cair tiga bulan, lengkap dengan cara cek penerimanya.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x