Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id, Ini 4 Kriteria Penerima Bansos BPNT 2023 Rp200 Ribu

- 17 April 2023, 09:35 WIB
Cek nama penerima bansos dan inilah 4 kriteria penerima BPNT 2023.
Cek nama penerima bansos dan inilah 4 kriteria penerima BPNT 2023. /Pixabay/WonderfulBali

PR DEPOK – Artikel ini berisi informasi mengenai cek nama penerima di cekbansos.kemensos.go.id, ini empat kriteria penerima bansos BPNT 2023 Rp 200 ribu.

 

Seperti yang diketahui, sistem penyaluran dana bansos BPNT 2023 kini telah mengalami beberapa perubahan.

Kemensos mengumumkan bahwa penyaluran bansos BPNT kini tidak lagi lewat elektronik warung gotong royong (e-warong). Namun, sebagai gantinya, penyaluran bansos BPNT 2023 ini akan disalurkan dalam bentuk uang tunai.

Pencairan dana bansos BPNT 2023 ini bisa KPM ambil melalui bank himbara atau bisa juga dilakukan di Kantor Pos terdekat.

Baca Juga: PKH Tahap 2 2023 Cair Hari Ini? Begini Cara Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Sebagai catatan, pencairan dana bansos BPNT 2023 di kantor pos dikhususkan untuk KPM yang kesulitan datang ke bank karena jarak rumah yang jauh dan sulitnya akses menuju bank.

Dana bansos BPNT 2023 sendiri disalurkan kepada KPM per bulan yang mana dalam satu bulan, KPM bisa mendapatkan bantuan sebesar Rp 200 ribu.

Sedangkan untuk mekanisme penyalurannya sendiri, bantuan ini bisa dicairkan rapel untuk tiga bulan, atau terkadang bisa juga dicairkan tiap bulan.

Sebelum mencairkan dana bansos BPNT 2023, KPM bisa melakukan cek nama penerima bansos terlebih dahulu di laman cekbansos.kemensos.go.id untuk memastikan bahwa KPM yang bersangkutan memang benar terdaftar sebagai penerima bansos BPNT 2023.

Baca Juga: PKH Anak Sekolah SD hingga SMA Cair lagi April 2023? Cek Info dan Cek Penerima di Sini

Berikut adalah cara cek nama penerima di cekbansos.kemensos.go.id

1. Masuk ke laman cekbansos.kemensos.go.id

2. Isi data wilayah penerima manfaat seperti nama provinsi, kabupaten atau kota, kecamatan, dan desa

3. Masukan nama lengkap, diharapkan nama yang diinput sesuai dengan nama di KTP

Baca Juga: Kapan Hari Raya Idul Fitri 1444 H atau Lebaran 2023 di Arab Saudi?

4. Isi kode captcha pada kolom yang tersedia

5. Klik ‘cari data’

6. Status masyarakat akan muncul di layar setelah pencarian selesai

KPM yang memang terdaftar sebagai penerima dana bansos BPNT 2023 bisa langsung melakukan pencairan di kantor pos dengan membawa dokumen seperti KTP, KK, dan Kartu Sembako.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, dan Gemini Selasa, 18 April 2023: Ada Perubahan dalam Kehidupan Cinta

Sebagai informasi, tidak semua KPM bisa menerima dana bansos BPNT 2023. Hanya KPM yang memenuhi kriteria yang bisa mendapatkan bansos BPNT 2023 sebesar Rp 200 ribu.

Berikut adalah empat kriteria KPM yang berhak menerima dana bansos BPNT 2023.

1. WNI yang dibuktikan dengan KTP

2. Termasuk dalam golongan masyarakat miskin

Baca Juga: Pasar Tumpah saat Malam Takbiran di Depok Diizinkan Pemkot, Mohammad Idris: Kita Disiplinkan Sampah

3. Terdaftar dalam DTKS dan laman cekbansos.kemensos.go.id

4. Bukan berprofesi sebagai PNS, TNI, ASN, dan Polri

Itulah informasi mengenai cek nama penerima di cekbansos.kemensos.go.id, ini empat kriteria penerima bansos BPNT 2023 Rp 200 ribu.***

Editor: Tesya Imanisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah