BPNT Rp 400.000 Alokasi Mei-Juni 2023 Cair Tanggal Berapa? Cek Informasinya di Sini

- 22 Juni 2023, 21:12 WIB
Berikut informasi BPNT Mei-Juni 2023 cair tanggal berapa untuk Rp400.000? Simak infonya.
Berikut informasi BPNT Mei-Juni 2023 cair tanggal berapa untuk Rp400.000? Simak infonya. /Pixabay/Muhammad Daudy

PR DEPOK – Masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan kembali mendapatkan bansos BPNT alokasi Mei Juni sebesar Rp 400 ribu yang akan dicairkan oleh pemerintah di bulan Juni 2023 ini.

Adapun pencairan bansos BPNT sebesar Rp 400 ribu untuk alokasi bulan Mei Juni 2023 ini sudah mulai disalurkan secara bertahap per tanggal 19 Juni 2023 kemarin.

KPM yang belum mendapatkan tanggal pencairan bansos BPNT alokasi Mei Juni disarankan untuk tetap menunggu karena bansos BPNT Mei Juni 2023 ini akan terus dicairkan hingga tanggal 30 Juni 2023 mendatang.

Seperti yang telah diketahui, bansos BPNT merupakan salah satu bantuan sosial reguler yang diberikan kepada masyarakat miskin atau rentan miskin yang namanya telah terdaftar sebagai penerima bansos di sistem DTKS Kemensos.

Baca Juga: Cara Mendaftar PKH Online 2023 Lewat HP Pakai NIK KTP Sendiri

Sebenarnya, dana bansos BPNT ini dicairkan rutin setiap satu bulan sekali dimana masing-masing KPM akan menerima dana bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 200 ribu. Namun untuk pencairan tahun 2023, BPNT dicairkan setiap dua bulan sekali.

Sehingga untuk pencairan bansos BPNT alokasi Mei Juni 2023, masing-masing KPM akan mendapatkan dana bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 400 ribu.

Cek Status Penerima Bansos BPNT Rp 400 Ribu Alokasi Mei Juni 2023

Selagi menunggu tanggal pencairan bansos BPNT alokasi bulan Mei Juni 2023, KPM bisa melakukan cek status penerima bansos BPNT di link cekbansos.kemensos.go.id. Pasalnya, nama yang terdaftar di link tersebut sudah pasti mendapatkan bansos BPNT Mei Juni 2023.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah