BPNT Bulan Juli 2023 Cair Lewat Kantor Pos atau Bank? Cek Jadwal dan Informasinya di Sini

- 4 Juli 2023, 13:27 WIB
Ilustrasi penerima BPNT bulan Juli 2023.
Ilustrasi penerima BPNT bulan Juli 2023. /ANTARA/

PR DEPOK – BPNT bulan Juli 2023 cair lewat kantor pos atau bank? Cek informasi dan jadwal pencairan di sini.

Kabar baik bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang yang telah terdaftar sebagai penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) pada tahun 2023 ini, pasalnya BPNT kembali cair bulan Juli 2023.

Kabarnya bantuan sosial BPNT mulai cair pada minggu pertama bulan Juli 2023.

Baca Juga: Gurih! 4 Soto Ayam dengan Rating Tinggi di Depok, Catat Lokasinya

Merujuk pada pencairan periode sebelumnya, BPNT Juli 2023 cair melalui Bank Himbara (BRI, BNI, Mandiri, BTN) dan Bank BSI.

Bagi KPM yang tidak memiliki rekening bank dan tidak sempat mencairkan di bank karena alasan tertentu, nanti bisa mengambil dana bansos BPNT Juli 2023 di kantor pos atau lokasi yang ditunjuk oleh PT Pos Indonesia.

Nanti bakal ada surat pemberitahuan pencairan bansos ini dari Kementerian Sosial untuk KPM. Biasanya pengambilan surat tersebut akan disampaikan oleh RT/RW atau pendamping sosial setempat.

Baca Juga: Wow! Pekan Raya Jawa Timur di Surabaya Segera Dibuka, Cek Jadwal dan Informasi Selengkapnya di Sini

Perlu diketahui BPNT adalah salah satu bansos regular yang diberikan oleh pemerintah untuk para keluarga miskin atau tidak mampu yang sudah terdaftar di DTKS.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x