PKH Tahap 3 2023 Terakhir Cair Kapan? Cek Jadwal Pencairan dan Penerima Bansos via cekbansos.kemensos.go.id

- 12 Juli 2023, 16:07 WIB
Berikut ini merupakan jadwal pencairan serta cara cek penerima bansos PH tahap 2 2023, di cekbansos.kemensos.go.id.
Berikut ini merupakan jadwal pencairan serta cara cek penerima bansos PH tahap 2 2023, di cekbansos.kemensos.go.id. /ANTARA FOTO/Adiwinata Solihin

PR DEPOK - PKH tahap 3 2023 sudah mulai disalurkan, wilayah yang sudah menerima bantuan adalah Kota Palembang.

PKH tahap 3 2023 disalurkan secara bertahap, jadi tidak semua bantuan disalurkan bersamaan. Masyarakat akan mendapatkan bantuan atau giliran diwaktu yang berbeda, cek jadwal pencairan di sini untuk mendapatkan bansos PKH tahap 3 2023.

Kunjungi web resmi Kemensos untuk mendapatkan info penerima bansos via cekbansos.kemensos.go.id.

Bansos PKH tahap 3 2023 salah satu bantuan yang ditunggu oleh masyarakat, karena diperuntukkan untuk masyarakat miskin dan masyarakat yang terkendala untuk bekerja.

Baca Juga: Joe Biden dan Putranya Dituduh Terima Suap dari China

Bantuan yang akan diterima senilai Rp900.000 hingga RpRp3 juta, nilai tersebut adalah total bantuan yang diterima masyarakat dalam setahun.

Bansos PKH tahap 3 2023 disalurkan secara bertahap, nilai yang akan disalurkan setiap 3 bulan sekali sebesar Rp225.000 hingga Rp750.000.

Bansos akan dicairkan di bank Himbara atau bank milik negara menggunakan KKS.

Baca Juga: 5 Tradisi Unik Malam 1 Suro di Berbagai Daerah, Sedekah Gunung Merapi Salah Satunya

PKH tahap 3 2023 akan cair dari Juli sampai September, masyarakat masih akan mendapatkan bantuan hingga akhir tahun 2023.

Bagi masyarakat yang belum menjadi Keluarga Penerima Manfaat (KPM), masih berkesempatan untuk ikut mendaftar secara online di DTKS.

Namun, pastikan dulu apakah calon pendaftar memenuhi kriteria atau tidak jika memenuhi masyarakat bisa lanjut mendaftar.

Baca Juga: Bikin Nagih! Ini 5 Warung Bakso Terpopuler di Pekalongan, Jawa Tengah

Masuk web Kemensos untuk melihat info penerima bansos PKH tahap 3 2023 via cekbansos.kemensos.go.id.

Siapkan KTP yang berlaku dan terdaftar di DTKS untuk memasukan data diri seperti wilayah dan nama lengkap.

Setelah itu, KPM akan memasukan kode ke dalam kotak dan klik cari data. Secara otomatis daftar penerima bansos PKH tahap 3 2023 muncul lengkap dengan periode.

Demikian terkait PKH tahap 3 2023 yang akan cair hingga bulan September, dengan nominal Rp225.000 hingga Rp750.000.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah