Apa Itu BLT El Nino 2023? Ini Syarat, Cara Daftar, dan Cara Cek penerima Bantuan Rp400 Ribu

- 27 Oktober 2023, 14:35 WIB
Berikut ini merupakan informasi soal syarat, cara daftar, serta cara cek penerima bantuan BLT El Nino 2023.
Berikut ini merupakan informasi soal syarat, cara daftar, serta cara cek penerima bantuan BLT El Nino 2023. /Pixabay./

PR DEPOK - Berikut informasi terkait penjelasan apa itu BLT El Nino 2023, syarat daftar, cara daftar, hingga cara cek penerima yang akan mendapatkan bantuan sebesar Rp400 ribu.

BLT El Nino 2023 merupakan bantuan langsung tunai yang diberikan oleh Presiden Jokowi kepada masyarakat Indonesia akibat dampak super El Nino yang menurunkan daya beli masyarakat.

BLT El Nino 2023 ini rencana akan cair di bulan November-Desember dengan total nominal sebesar Rp400 ribu, masing-masing Rp200 ribu di bulan November dan Rp200 ribu di bulan Desember.

Presiden Jokowi berharap dengan adanya BLT El Nino 2023 ini, bisa meningkatkan kembali daya beli masyarakat Indonesia, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari.

Baca Juga: 7 Warung Sate Rekomendasi di Balikpapan yang Layak Dijadikan Pilihan Kuliner Daging

"Karena ada super El Nino, dan jangan sampai hal itu mengurangi daya beli masyarakat, maka pemerintah juga akan mengeluarkan BLT El Nino," kata Jokowi, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari ANTARA, 27 Oktober 2023.

Syarat, Cara Daftar, dan Cara Cek BLT El Nino 2023

Adapun untuk syarat penerima BLT El Nino 2023 yakni masyarakat yang terdaftar dalam DTKS Kmensos sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) atau penerima PKH (Program Keluarga Harapan).

Sehingga, bagi KPM yang sebelumnya telah menerima bansos PKH, kemungkinan nantinya juga akan mendapatkan BLT El Nino 2023 yang akan disalurkan langsung kepada KPM.

Baca Juga: Uh Sedapnya! 5 Bakso Paling Enak di Tegal yang Patut Dicoba, di Sini Alamatnya

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah