BLT El Nino 2023 Cair Tanggal Berapa? Simak Info Terbaru Soal Status Pencairan di SIKS NG

- 12 Desember 2023, 15:14 WIB
Berikut ini merupakan informasi soal pencairan bansos BLT El Nino 2023, termasuk status pencairan di SIKS NG.
Berikut ini merupakan informasi soal pencairan bansos BLT El Nino 2023, termasuk status pencairan di SIKS NG. /Pixabay/

Berdasarkan informasi dalam video di kanal YouTube Info Bansos yang diunggah 8 Desember 2023, status pencairan BLT El Nino 2023 sudah SP2D

SP2D sendiri singkatan dari Surat Perintah Pencairan Dana yakni surat perintah pencairan dana yang diterbitkan oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) selaku badan yang bertanggung jawab terhadap Kuasa Bendahara Negara (BUN).

Jika status sudah SP2D artinya BLT El Nino 2023 akan cair dalam waktu dekat dengan perkirakan beberapa hari setelah Surat Pencairan Dana turun.

Baca Juga: PERDANA! Berikut Link Nonton Debat Capres-Cawapres 2024 Hari Ini Lengkap dengan Nama 11 Panelis

Hanya saja proses pencarian BLT El Nino 2023 kemungkinan dilakukan secara bertahap sehingga belum merata.

Perlu diketahui juga bahwa BLT El Nino 2023 cair untuk 18,8 juta KPM bantuan sembako atau BPNT murni.

Artinya bagi masyarakat yang terdaftar sebagai penerima PKH tidak masuk dalam kriteria penerima BLT El Nino 2023.

Demikianlah info terbaru soal status pencairan BLT El Nino 2023 di aplikasi SIKS NG. Semoga bisa membantu.***

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah