BPNT April 2024 Sudah Cair Tanggal Ini! Berapa Nominal yang Diterima?

- 6 April 2024, 06:35 WIB
Informasi pencairan BPNT April 2024.
Informasi pencairan BPNT April 2024. /ANTARA/Fikri Yusuf/

PR DEPOK - Informasi pencairan BPNT April 2024 yang dikabarkan sudah cair lengkap dengan berapa nominal yang diterima, bisa disimak selengkapnya melalui artikel ini.

BPNT April 2024 merupakan salah satu bantuan sosial atau bansos yang masih disalurkan Kementerian Sosial (Kemensos). Bantuan ini akan secara rutin disalurkan setiap bulannya.

Tak semua masyarakat bisa mendapatkan BPNT April 2024. Pasalnya, bantuan ini hanya dicairkan kepada masyarakat yang sebelumnya telah terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di DTKS milik Kemensos.

Baca Juga: Kue Kering Lebaran Terbaru 2024: Resep Kue Pastry Kacang, Ikuti Cara Pembuatannya

Pada awal April 2024 ini, BPNT dikabarkan telah kembali cair. Informasi tersebut didapatkan Tim PikiranRakyat-Depok.com dari salah satu penerima manfaat yang ada di Kabupaten Garut, BD (55 tahun).

BD yang ditemui Tim PikiranRakyat-Depok.com merupakan salah satu penerima manfaat BPNT yang tinggal di Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota.

Berdasarkan penuturannya kepada PikiranRakyat-Depok.com, BD menyebutkan bahwa BPNT April 2024 sudah cair sejak awal April 2024.

Baca Juga: Bansos BPNT April 2024 Kapan Cair? Ini Tanggal Pencairan dan Nominal yang Diterima KPM

"Ya (sudah cair) itu. Ada yang dari tanggal 1, ada yang baru cair tanggal 4 (April 2024)," ungkapnya.

Tak hanya terkait pencairan, BD juga mengungkapkan jika nominal BPNT April 2024 yang diterima hanyalah Rp200.000 untuk April 2024 saja.

"Sebelumnya (Maret), ada yang dapat Rp400.000 sama Rp600.000. Kalau sekarang cuman dapat Rp200.000 aja. Mungkin masih dicicil cairnya karena mau lebaran," ungkapnya.

Baca Juga: 6 Rumah Makan Pilihan di Sragen yang Selalu Ramai Pelanggannya, Menu-Menunya Jempolan

Tak hanya di Garut, Jawa Barat, BPNT April 2024 juga telah dicairkan di sejumlah daerah dengan nominal Rp200.000 untuk satu bulan saja.

Bagi KPM yang belum mendapatkan dana tersebut, ada kemungkinan pencairan lebih lambat karena dilakukan secara bertahap dan menjelang Lebaran.

Sementara itu, bagi KPM yang telah mengetahui BPNT April 2024 sudah cair, bisa langsung mencairkannya secara tunai melalui Bank Himbara dan Kantor Pos.

Baca Juga: Daftar Paket Internet Murah dan Menarik Sambut Hari Lebaran 2024 dari Berbagai Operator Seluler

Jika melalui Bank Himbara, maka KPM harus membawa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang bisa digunakan sebagai kartu ATM untuk mendapatkan dana bantuan tunai.

Sementara jika melalui Kantor Pos, maka KPM harus membawa surat undangan yang telah dibagikan sebelumnya oleh pihak terkait. Pencairan di Kantor Pos biasanya bisa dilakukan secara kolektif melalui RW atau Desa masing-masing.

Demikian informasi mengenai pencairan BPNT April 2024 yang dikabarkan sudah cair lengkap dengan berapa nominal yang diterima.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah