Drama Vincenzo Tamat, Song Joong Ki Ungkap Alasannya Menangis Saat Hari Terakhir Syuting

9 Mei 2021, 19:37 WIB
Aktor ternama Korea Selatan, Song Joong Ki. /Soompi

PR DEPOK – Drama Korea Vincenzo berhasil memukau para penggemar drakor di seluruh dunia.

Meski drama yang dibintangi Song Joong Ki ini sudah tamat, nyatanya karakter Vincenzo memiliki arti tersendiri bagi aktor kelahiran 19 September 1985.

Song Joong Ki bahkan mengungkapkan dirinya menangis saat syuting.

Baca Juga: Larangan Mudik Dinilai Tak Efektif, Epidemiolog: yang Perlu Dilakukan adalah Pembatasan dan Edukasi ke Rakyat

Setelah sukses mencuri hati penonton sepanjang 20 episode, akhirnya drama Vincenzo telah berakhir.

Episode terakhir Vincenzo memperoleh rating tertinggi dibanding episode-episode sebelumnya.

Song Joong Ki selaku pemeran utama mendapatkan sorotan dan pujian dari aktingnya yang memukau sebagai Vincenzo Cassano, seorang pengacara Italia dan Mafia consigliere yang lahir di Korea tetapi diadopsi oleh sebuah keluarga Italia saat usia muda.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Hamil, Krisdayanti: Hati-hati Itu Harus Dijaga

Mengenai kesuksesan drama terbarunya ini, mantan suami Song Hye Kyo ini mengaku sangat menikmati masa syuting dan ia bisa melakukannya tanpa kesulitan.

“Saat kami melanjutkan syuting, saya merasa lebih nyaman, dan saya senang saya memilih 'Vincenzo’,” ujar Song Joong Ki.

Bagi Song Joong Ki, drama Vincenzo adalah drama baru baginya sebab selain menampilkan banyak adegan action yang memukau, drama Vincenzo juga menampilkan sisi komedi.

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar BLT UMKM Rp1,2 Juta, Cek Pencairan Bisa Lewat banpresbpum.id

“Ketika saya memilih sebuah proyek (drama), saya cenderung menghindari memainkan karakter yang sudah pernah saya mainkan di drama sebelumnya. Memainkan peran yang sama bagi saya tidak menunjukkan kemajuan,"katanya.

Setelah drama berakhir, Song Joong Ki terlihat menangis di hari terakhir syuting.

Dia mengungkapkan bahwa dirinya bukan satu-satunya yang menangis di hari terakhir syuting. Semua orang yang terlibat dalam drama tidak ingin mengucapkan selamat tinggal.

Bagi Song Joong Ki, adegan yang paling mengesankan baginya adalah adegan di episode 17 yakni saat penyewa Geumga Plaza menghibur Vincenzo setelah dia kehilangan ibunya.

Baca Juga: Syuting Videoklip Album Love Letters, Agatha Chelsea Alami Kejadian Horor

“Dalam adegan itu, para aktor lain berakting dengan tulus bahkan seperti mereka tidak sedang syuting. Saya tidak bisa melupakan tatapan mata para aktor ketika mereka berakting dengan mempertimbangkan lawan main mereka," ujarnya takjub.

Dia juga menyebutkan adegan saat Vincenzo mengirim ibunya pergi adalah adegan yang membuatnya benar-benar menangis.

“Itu adalah adegan di mana emosi Vincenzo paling kuat. Jeon Yeo Bin juga menangis bahkan saat itu dia tidak sedang syuting. Karena kita adalah manusia, energi itu tersampaikan ke seluruh set," ujarnya.

Baca Juga: 5 Pertimbangan dan Anjuran Dokter Sebelum Putuskan Salat Idulfitri Berjemaah di Masa Pandemi Covid-19

Drama yang ditulis oleh Park Jae Bum ini berhasil dimainkan dengan baik oleh Song Joong Ki sebagai seorang pria kuat sejati yang mengalahkan penjahat akan memberikan kesenangan yang mendebarkan lewat humornya.

Selain Song Jong Ki, drama Vincenzo juga dimainkan oleh Jeon Yeo Bin, dan Taecyeon 2PM. Ada pula Yoo Jae Myung, Kim Yeo Jin, Kwak Dong Yeon, dan Jo Han Chul. ***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler