Nia Ramadhani-Ardi Bakrie Ngaku 'Nyabu' karena Pandemi, Husin Shihab: Gak Masuk Akal, Maksimalkan Sanksinya

11 Juli 2021, 09:08 WIB
Husin Shihab (kiri) minta polisi tidak menanggapi alasan Nia Ramadhan dan Ardi Bakrie (kanan) mengonsumsi narkoba karena pandemi Covid-19. /Kolase dari Twitter.com/@HusinShihab dan Instagram.com/@ramadhaniabakrie.

PR DEPOK – Ketua Cyber Indonesia, Husin Shihab menanggapi soal alasan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie mengonsumsi narkoba jenis sabu karena pandemi Covid-19.

Husin Shihab berharap polisi tidak menanggapi alasan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie sehingga mengonsumsi narkoba.

Menurut Husin Shihab, aparat kepolisian khususnya Polri bekerja profesional dalam menangani kasus penyalahgunaan narkoba yang dilakukan pasangan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.

Baca Juga: Akui Punya Banyak Anak dari Beda Istri, Vicky Prasetyo Sebut Anak-anaknya Bingung Saat Bertemu Satu Sama Lain

Saya harap polisi alasan gak masuk akal bagi orang kaya gini jangan ditanggapi. Saya yakin polri @DivHumas_Polri bekerja profesional," ucapnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dikutip dari Twitter @HusinShihab.

Lebih lanjut, Husin Shihab pun berharap keadilan tidak hanya ada pada pihak yang mampu membayar, sedangkan pihak yang tidak bisa membayar atau miskin tidak ada.

"Jangan sampe keadilan hanya karna ada pada yang bayar tapi bagi si miskin keadilan tidak ada,” ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Soal Gedung DPR yang Disarankan Jadi Rumah Sakit Covid-19, Eko Patrio: Ini Rumah Rakyat, Monggo Silakan Pake

Di akhir cuitannya, Husin Shihab menekankan kepada aparat kepolisian untuk memberikan sanksi semaksimal mungkin kepada NIa Ramadhani dan Ardi Bakrie atas tindakannya.

Dia publik figur harus dimaksimalkan sanksinya,” kata Husin Shihab mengakhiri cuitannya.

Cuitan Husin Shihab yang berharap polisi bekerja profesional atas kasus penyalahgunaan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie. Tangkap layar Twitter.com/@HusinShihab.

Diketahui sebelumnya, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie hingga saat ini masih ditahan di Polres Metro Jakarta Pusat untuk dilakukan pemeriksaan oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Ulang Tahun, Atta Halilintar Berikan Kado Spesial Mobil Mewah

Nia Ramadhani dan Ardi Bakri didapat positif sabu-sabuu dengan ditemukannya barang bukti seberat 0,78 gram.

Pasangan tersebut sempat mengaku mengkonsumsi narkoba dengan alasan tekanan pekerjaan, terutama pada masa pandemi Covid-19.

Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus usai melakukan pemeriksaan kepada pasangan tersebut pada Rabu, 07 Juli 2021.

Baca Juga: Dikenal Bersahabat Sejak Lama, Raffi Ahmad Beri Semangat dan Dukungan kepada Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

"Kalau penyampaian awal memang di masa pandemi dia menggunakan, apalagi pasutri, apalagi tekanan kerja yang banyak," kata Yusri di Mapolres Metro Jaya, Kamis 08 Juli 2021.

Meski begitu, pihaknya akan terus mendalami kasus ini dan mencari tahu dari mana tersangka mendapatkan barang haram tersebut.

"Kami akan cek betul, termasuk pemasoknya dari mana. Kami akan lakukan pengejaran," kata Yusri.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler