Tepis Anggapan Miring Masyarakat terhadap BNN Bali, Jerinx SID: Singkirkan Ketakutanmu

17 November 2021, 17:50 WIB
Drummer SID, Jerinx. /Instagram @jrxsid

PR DEPOK Drummer band Superman Is Dead (SID) I Gede Ari Astina atau Jerinx dan istrinya Nora Alexandra ditunjuk sebagai Duta Antinarkoba oleh Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bali.

Jerinx mencoba menepis anggapan miring masyarakat kepada BNN Bali yang disebut bisa menjebak, melakukan pemidanaan, atau menginterogasi asal muasal narkoba.

Masyarakat kemudian diajak Jerinx untuk menyingkirkan segala ketakutan akan BNN Bali.

Baca Juga: Sopir Vanessa Angel, Tubagus Joddy Jalani Hukuman di Rutan Polres Jombang

BNN BALI OMONG KOSONG? Masih takut dijebak, dipidana atau diinterogasi ttg muasal drugs oleh @infobnn_provinsi_bali? Singkirkan ketakutanmu,” kata Jerinx melalui akun @true_jrx sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-depok.com.

Lebih lanjut, BNN Bali disebut Jerinx tidak melakukan yang namanya main licik seperti menjebak.

Tidak ada yg namanya main licik jebak menjebak di BNN Bali,” tuturnya.

Baca Juga: BTS Akan Kembali Gelar Tur Dunia di November Ini, ARMY Wajib Catat Tanggalnya

Jerinx kemudian coba memberi bukti berdasarkan penglihatannya sendiri bahwa ia bertemu dengan sejumlah keluarga yang membawa atau melaporkan anaknya ke BNN untuk menjalani rehabilitasi.

Menurut Jerinx tidak ada satupun orang yang ditangkap oleh pihak BNN.

Buktinya saya saksikan sendiri. Hari ini saya baru saja bertemu dengan beberapa keluarga yg membawa/melaporkan anaknya ke BNN untuk direhab

Tak ada satupun yg ditangkap oleh BNN,” tuturnya.

Baca Juga: Teuku Ryan Kaget dengan Sikap Ria Ricis Setiap Bangun Tidur: Dicek Dulu ...

Para orang tua kemudian bercerita kepada Jerinx mengenai ketakutan bila anaknya ditangkap mengingat situasi ekonomi yang sulit akibat pandemi Covid-19.

Dengan berurai air mata para orang tua mereka bercerita ke kami ttg ketakutan mereka jika anaknya ditangkap. Terlebih di situasi ekonomi sulit akibat pandemi ini,” ujarnya.

Namun Jerinx mengatakan akan lebih baik bila anak menjalani rehabilitasi dan privasinya 100 persen dijamin akan aman.

Baca Juga: Tindak Pinjol Ilegal, Polisi Sita Barang Bukti Uang Miliaran Rupiah hingga Tangkap WNA China yang Jadi Pemodal

Jauh lebih baik direhab ketimbang ditangkap. Rehab di BNN Bali GRATIS. Privasi 100 persen dijamin aman,” katanya.

Terakhir, Jerinx menyebut dia tahu rasanya dipenjara, maka dari itu ia menyerukan untuk melakukan rehab segera.

Saya tahu rasanya dipenjara. Tidak ada enaknya sama sekali. Jadi sebelum terlambat, lebih baik segeralah rehab. Jangan sampai hidup kita menjadi beban bagi orang2 yg kita sayangi,” tulisnya.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Tags

Terkini

Terpopuler