BLT Ibu Hamil 2023 Sudah Cair Rp750.000, Cek Segera via cekbansos.kemensos.go.id

21 Maret 2023, 21:32 WIB
Simak penjelasan kategori penerima bansos PKH 2023, termasuk Ibu Hamil. /PIxabay/

PR DEPOK - BLT ibu hamil sudah diterima oleh masyarakat senilai Rp750.000, bansos tersebut termasuk ke PKH 2023.

BLT ibu hamil disalurkan 4 kali dalam setahun, yaitu di bulan Januari-Maret, April-Juni, Juli-September, Oktober-Desember.

Segera akses cekbansos.kemensos.go.id untuk cek penerima BLT Ibu Hamil senilai Rp750.000 per 3 bulan sekali. 

Baca Juga: 12 Twibbon Hari Raya Nyepi 2023, Semoga Ida Sang Hyang Widhi Wasa Memberikan Keselamatan

Bansos akan diterima oleh ibu hamil yang namanya sudah tertera di DTKS Kemensos, BLT Ibu Hamil akan disalurkan langsung lewat KKS.

Pencairan bantuan uang tunai Rp750.000 dilakukan di bank BNI dan BRI atau bisa di bank Himbara lainnya.

Bantuan uang tunai akan dialihkan ke Kantor Pos, jika masyarakat terlambat menerima bansos PKH 2023 tersebut.

Baca Juga: 17 Link Twibbon Hari Nyepi 2023, Desain Terbaru dan Cantik untuk Diunggah di Instagram

Nominal Rp750.000 juga akan diterima oleh anak usia 0-6 tahun yang termasuk juga dalam program Keluarga Harapan (PKH).

BLT Ibu Hamil akan terus disalurkan hingga Desember 2023, untuk mendapatkan bantuan di setiap tahapannya bisa melakukan pengecekan nama penerima BLT Ibu Hamil di website Kemensos.

Cek nama penerima bansos via cekbansos.kemensos.go.id, masih secara online. Berikut langkah-langkahnya:

Baca Juga: Mengenal Ogoh-Ogoh: Makna dan Sejarah Tradisi Masyarakat Bali Menjelang Hari Nyepi

1. Buka Google dan masuk situs cekbansos.kemensos.go.id

2. Input Alamat lengkap KPM

3. Input Nama Lengkap sesuai KTP

4. Masukan kode yang diberikan pada kotak

Baca Juga: 12 Ucapan Ramadhan 2023 Bahasa Indonesia Cocok Diberikan untuk Rekan Kerja dan Sahabat

5. Pilih Cari Data

Secara otomatis mesin akan memberikan informasi identitas penerima bansos beserta status Ya/Tidak pada kolom.

BLT ibu hamil akan terus disalurkan selama penerima masih terdaftar sebagai KPM, masyarakat disarankan untuk sesering mungkin masuk situs cekbansos.kemensos.go.id untuk mengetahui informasi lebih lanjut.

Demikian informasi BLT ibu hamil yang sudah cair Rp750.000 di Maret 2023, cek penerima bansos bagi yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler