Sinopsis Spider-Man: Homecoming, Kembalinya Peter Parker Selamatkan New York dari Penjahat Berbahaya

- 8 Februari 2021, 16:43 WIB
Spiderman.
Spiderman. /Instagram.com/@tomholland2013

PR DEPOK - Film Spider-Man: Homecoming akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, 8 Februari 2021, pukul 21.30 WIB.

Film Spider-Man: Homecoming disutradarai oleh Jon Watts, dan dibintangi oleh Tom Holland, Michael Keaton, Jon Favreau, Gwyneth Paltrow, Zendaya, Donald Glover, Jacob Batalon, Laura Harrier, Tony Revolori, Bokeem Woodbine, Tyne Daly, Marisa Tomei, dan Robert Downey Jr.

Spider-Man: Homecoming merupakan film bergenre aksi petualangan fiksi ilmiah yang dirilis pertama kali pada 28 Juni 2017 di Hollywood. Kemudian dilanjutkan perilisannya pada 7 Juli 2017 di Amerika Serikat.

Baca Juga: Tanggapi Transaksi Dinar-Dirham di Pasar Muamalah, Muhammadiyah: Tak Masalah, Mereka Beli dengan Rupiah Dulu

Spider-Man: Homecoming merupakan film ke-16 di Marvel Cinematic Universe (MCU).

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs IMDb, film Spider-Man: Homecoming mendapat skor 7,4/10 dari 514,170 penilai.

Sinopsis Spider-Man: Homecoming berkisah tentang Peter Parker yang menyeimbangkan hidupnya sebagai siswa sekolah menengah biasa di Queens dengan alter-ego superhero Spider-Man, dan mendapati dirinya berada di jejak ancaman baru yang berkeliaran di langit New York City.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 8 Februari 2021, Al Akan Ungkap Sebuah Rahasia Penting pada Andin

Dikisahkan, setelah pertempuran New York (Avengers), Adrian Toomes (Michael Keaton) dan perusahaannya dikontrak untuk membersihkan kota, tetapi operasi mereka diambil alih oleh Departemen Pengendalian Kerusakan (DODC), kemitraan antara Tony Stark (Robert Downey Jr.) dan pemerintah AS .

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x