Apresiasi Kebaikan dr Gunawan yang Sering Bantu Pasien, Deddy Corbuzier Beri Hadiah Satu Koper Uang dan Mobil

- 22 Agustus 2021, 18:49 WIB
Mentalis, Deddy Corbuzier memberikan hadiah satu koper uang kepada dr Gunawan.
Mentalis, Deddy Corbuzier memberikan hadiah satu koper uang kepada dr Gunawan. /YouTube Deddy Corbuzier/

PR DEPOK - Usai mengungkapkan pengalamannya terpapar Covid-19, Mentalis Deddy Corbuzier mewawancarai dokter yang telah merawatnya, yakni dr Gunawan.

Dalam video terbarunya, Deddy Corbuzier mengungkapkan rasa penasarannya terkait dr Gunawan, yang banyak diceritakan oleh para suster atau perawat.

Berdasarkan informasi yang Deddy Corbuzier dapat, dr Gunawan disebut sering membantu pasiennya yang kurang mampu, di rumah sakit tersebut.

Baca Juga: Salah Satu Pendiri Taliban Mullah Abdul Ghani Baradar Tiba di Kabul, Bahas Pemerintahan Baru Afganistan

Bahkan tak jarang dr Gunawan menanggung biaya obat yang harganya mahal untuk pasiennya yang kurang mampu dengan uang pribadinya.

"Banyak pasien-pasien juga yang tidak bayar sama dokter. Terus banyak pasien-pasien juga yang dokter cariin obat yang mahal, tidak bayar. Tapi Anda tanggung obat-obat yang mahal itu dengan uang Anda pribadi," kata Deddy Corbuzier memastikan kebenaran cerita.

Menjawab itu, dr Gunawan membenarkan cerita tersebut dan mengaku melakukan hal itu karena masalah moral.

Baca Juga: PT KAI Akan Ganti Uang Tiket 100 Persen jika Penumpang Tak Sesuai Syarat Keberangkatan

Sebab menurutnya, tujuan ia menjadi dokter adalah untuk menolong orang lain, bukan sekadar mencari uang.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Youtube Deddy Corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x