Haji Faisal Tanggapi Soal Tarif Rp30 Juta yang Diminta Fuji: Bagi Saya sih Biasa, Tidak Masalah

- 11 Desember 2021, 07:30 WIB
Haji Faisal berbicara soal uang Rp30 juta yang diminta Fuji.
Haji Faisal berbicara soal uang Rp30 juta yang diminta Fuji. /Tangkap layar YouTube Starpro Indonesia

PR DEPOK - Fujianti Utami alias Fuji menjadi sorotan usai mengaku pasang tarif Rp30 juta untuk tampil di salah satu acara YouTube yang dipandu Nikita Mirzani.

Pengakuan Fuji soal tarif Rp30 juta menuai kontroversi dan membuat netizen heboh hingga Haji Faisal pun angkat bicara.

Bagi Haji Faisal, apa yang dilakukan Fuji adalah hal biasa.

Dia menganggap permintaan Fuji bukanlah masalah lantaran putrinya itu tampil berdua dengan sang kakak, Fadly.

Baca Juga: Manchester City vs Wolverhampton di Liga Inggris: Jadwal, Prediksi Susunan Pemain, dan Link Live Streaming

"Bagi saya sih biasa, tidak masalah karena dia kan berdua, Fadly juga, Fuji juga, kan berdua," kata Haji Faizal dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari YouTube Intens Investigasi yang diunggah Jumat, 10 Desember 2021.

Terkait kemunculan kedua anaknya di berbagai acara, ayah Bibi Ardiansyah menolak jika itu disebut sebagai aji mumpung.

Hal tersebut lantaran menurut Haji Faisal, jauh sebelum dikenal seperti sekarang ini Fadly dan Fuji sudah mempunyai banyak iklan.

Baca Juga: Kakek Suhud Alami Keluhan Sakit Kaki, Baim Wong Bantu Periksakan ke Rumah Sakit hingga Pesan Kelas Eksekutif

"Kalau menurut saya bukan aji mumpung sifatnya, memang si Fadly ini kan udah lama, dia udah banyak iklannya, si Fujinya juga konten-kontennya udah banyak," tuturnya.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: YouTube Intens Investigasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah