Soroti Polemik Donasi Rumah Gala Sky, Susi Pudjiastuti ke Kemensos: Maaf Kenapa Harus Izin?

- 8 Januari 2022, 16:34 WIB
Susi Pudjiastuti tanggapi polemik rumah baru Gala Sky yang dianggap tak bekali izin Kemensos.
Susi Pudjiastuti tanggapi polemik rumah baru Gala Sky yang dianggap tak bekali izin Kemensos. /Instagram/susipudjiastuti115/matissyaicha

PR DEPOK - Mantan menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti ikut menyoroti soal polemik penggalangan dana untuk Rumah Gala Sky.

Susi Pudjiastuti mengaku heran kenapa donasi untuk Rumah Gala Sky harus mendapat izin dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Hal itu disampaikan Susi Pudjiastuti melalui akun Twitter pribadinya @susipudjiastuti, pada Sabtu 8 Januari 2022.

Baca Juga: Firli Bahuri Prihatin Penangkapan Pejabat Terus Terjadi: Ciptakan Kesan Transaksi Suap Terjadi Setiap Hari

“Maaf kenapa harus ijin?,” tanya Susi 

Sebelumnya, penggalangan dana untuk rumah Gala Sky menuai polemik setelah ayah Vanessa Angel melaporkan ke Kemensos karena tidak terima dengan adanya donasi tersebut.

Direktur Pengelola Sumber Dana Bantuan Sosial, Salahuddin Yahya, mengatakan bahwa penggalangan dana memang seharusnya melakukan perizinan terlebih dahulu.

Baca Juga: Hasil Tes Urine Negatif, Naufal Samudra akan Dipulangkan Selepas Menjalani Rehabilitasi

Hal itu tertuang dalam Peraturan Menteri Sosial Nomor 8 Tahun 2021, dan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1961. 

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x