Penulis Lycoris Recoil Dapat Serangan Verbal dari Penggemar, Dianggap Telah 'Hancurkan' Pertunjukan

- 3 Oktober 2022, 07:38 WIB
Yusuke Kanbayashi, penulis skenario Lycoris Recoil mendapat serangan verbal dari fans yang tidak sedang dengan alur cerita dan akhir cerita.
Yusuke Kanbayashi, penulis skenario Lycoris Recoil mendapat serangan verbal dari fans yang tidak sedang dengan alur cerita dan akhir cerita. /Pixabay/Alexas_Fotos.

PR DEPOK – Penulis skenario Lycoris Recoil, Yusuke Kanbayashi menjadi target serangan para penggemar garis keras anime tersebut.

Mereka melampiaskan rasa frustasi dengan kekerasan verbal terhadap Yusuke Kanbayashi lantaran alur cerita dan akhir cerita anime Lycoris Recoil.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari CBR, penggemar Lycoris Recoil merasa tidak senang dengan penggambaran anime akan protagonisnya Takina Inoue dan keseluruhan alur cerita.

Baca Juga: BSU Tahap 4 Mulai Disalurkan, Pekerja yang Dapat Notifikasi Centang Hijau Ini Segera Cairkan Uang Rp600.000

Adapun serangan verbal yang didapat Yusuke Kanbayashi bermula saat dirinya membuat cuitan tentang episode yang dikerjakan (episode 4, 8, 9, 11, 12, dan 13) pada 25 September 2022 lalu.

Hingga saat ini, cuitan tersebut telah mendapatkan 97 tweet kutipan, 445 retweet, 2.777 suka, dan lebih dari 100 balasan dalam berbagai bahasa.

 

Beberapa cuitan tampak memberikan dukungan terhadap Kanbayashi. Satu di antaranya datang dari akun Twitter @nuck***.

Baca Juga: Syarat Pembuatan BPJS Kesehatan yang Wajib Diketahui, Lengkap dengan Tata Caranya di Aplikasi Mobile JKN

"Aku sangat menyukainya. Akhirnya ending keduanya pantas. Bagi saya Anime terbaik tahun ini. Saya harap ini bukan yang terakhir yang akan KITA Lihat darinya," kata akun tersebut.

Namun tidak sedikit pula netizen yang memberikan balasan negatif mulai dari memaki hingga menghina ibu dari Kanbayashi.

"Sejujurnya, Anda telah merusak cerita," ujar akun @Flapp***.

"Anda adalah pembohong tercela dan penulis skenario gagal," tutur akun @Gold***.

Baca Juga: Gelar Rakor Pasca Tragedi Kanjuruhan, Mahfud MD: Agar Tidak Memberi Citra Jelek di Dunia Internasional

Bahkan, paling terburul dari berbagai komentar negatif yakni meminta Kanbayashi untuk bunuh diri.

"EP 11, 12, 13 adalah bencana! Kau harus belajar apa yang disebut masuk di akal. Bisakah kau membuat video dan menunjukkannya padaku bagaimana kau bertahan jika jatuh dari ketinggian 300 meter?" ujar akun @IKAz***.

Setelah mendapati serangan verbal tersebut, Kanbayashi kemudian membatasi balasan di cuitannya hanya untuk orang yang dia ikuti atau sebutkan saja.

Baca Juga: 5 Mahasiswa Tenggelam di Pantai Klui NTB, 2 Selamat dan 3 Lainnya Meninggal Dunia

 

Sebagai informasi, Lycoris Recoil adalah anime original yang dibuat oleh Spider Lily dan Asaura dan diproduksi oleh studio A-1 Pictures.

Serial ini ditayangkan dari Juli hingga September 2022, dan mendapatkan adaptasi manga karena popularitasnya.

Lycoris Recoil mengisahkan Takina Inoue, seorang anggota kelompok bernama Lycoris yang terinspirasi dari Lycoris Radiata atau dikenal sebagai bunga lili laba-laba merah atau bunga bangkai.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini Senin, 3 Oktober 2022: Ditemani oleh Love Story The Series

Lyocris bertugas untuk melenyapkan penjahat di Tokyo untuk menjaga perdamaian selama Perang Dunia III.

Selama misinya terjadi adu tembak di mana Inoue menembak tanpa pandang bulu untuk menyelamatkan rekannya.

Sayangnya niat baik itu membuatnya dipecat dari agensi karena tidak mematuhi perintah, sehingga membuatnya bergabung dengan agen Lycoris lainnya, Chisato Nishikigi.

Pasangan ini bekerja sama untuk menjaga perdamaian dan melindungi dari teroris Majima, yang dipercaya dalam menjaga "keseimbangan" di dunia yang sudah damai.***

 

Editor: Ramadhan D.W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x