7 Bahan Alami yang Efektif dapat Mencerahkan Kulit, Salah Satunya Pepaya

18 April 2021, 21:27 WIB
Ilustrasi Yoghurt.* //Foto : Freepik//

PR DEPOK – Kita semua tentu menginginkan kulit sehat dan cerah, warna kulit ditentukan oleh melanin yang tidak mungkin mengubah jumlah melanin agar dapat mengubah warna kulit.

Penggunaan produk kosmetik memang dapat memberikan kulit yang cerah serta memberikan hasil yang instan.

Tetapi dibalik hasil yang instan produk ini hanya akan bertahan dalam waktu singkat serta dapat merusak kulit jika digunakan dalam jangka panjang.

Baca Juga: Krisis Myanmar Masih Belum Usai, ASEAN Diminta Untuk Membantu Mengakhiri Krisis Politik Ini

Banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk membantu mencerahkan kulit tanpa efek samping, perawatan kulit yang baik tentu akan memberikan kulit yang sehat.

Menggunakan bahan-bahan dan cara alami membutuhkan waktu untuk mendapatkan hasilnya.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Boldsky, pada Minggu 18 April 2021, berikut bahan alami yang bisa digunakan untuk mencerahkan kulit.

Baca Juga: 8 Tumbuhan Baru Ditemukan LIPI, Beberapa Spesies Diantaranya Jenis Bunga Anggrek

1. Pepaya

Pepaya merupakan buah yang luar biasa yang dapat memberikan keajaiban bagi kulit, nutrisi yang ada dalam buah pepaya mampu mencerahkan kulit dengan menghilangkan semua flek dan noda hitam pada wajah.

Anda cukup oleskan papaya pada wajah, diamkan dan bilas hingga bersih.

2. Kunyit

Bubuk kunyit dapat membantu mencerahkan kulit secara instan, antioksidan dalam kunyit meningkatkan kesehatan kulit Anda.

Untuk menggunakan bubuk kunyit Anda bisa menggunakan dengan krim susu untuk hasil terbaik, campurkan bubuk kunyit dna krim susu, oleskan pada wajah, diamkan hingga kering kemudian bilas.

Baca Juga: Minta Polisi Agar Jozeph Paul Zhang Diproses Hukum, Cholil Nafis: Orang Itu Arogan dan Sombong Keterlaluan

3. Yogurt

Asam laktat yang terkandung dalam yogurt memiliki sifat pemutih kulit, untuk menggunakannya gosok secara perlahan yogurt pada wajah dan bilas dengan air hangat.

Yogurt sendiri dapat melembabkan kulit dan membuat kulit tampak lebih cerah.

4. Tomat dan Ketumbar

Tomat dan ketumbar dapat berfungsi sebagai masker yang dapat mencerahkan warna kulit terlebih masker ini cocok untuk semua jenis kulit.

Campurkan jus tomat dengan 2 sendok makan ekstrak ketumbar, kemudian oleskan pada wajah biarkan hingga mengering dan bilas dengan bersih.

Baca Juga: Minta Yahya Waloni juga Ditangkap, Gus Sahal: Dia adalah Jozeph Paul Zhang Versi Mualaf

5. Madu

Jika Anda menginginkan kulit yang cerah secara alami, Anda dapat menggunakan madu untuk dijadikan masker alami.

Madu juga sangat efektif untuk membersihkan jerawat dan bekas luka. Aplikasikan madu secara teratur pada wajah dan pijat dengan gerakan melingkar kemudian bilas dengan air dingin setelah beberapa saat.

6. Lidah Buaya

Lidah buaya dapat mengurangi bintik hitam, dan meningkatkan kesehatan kulit secara alami serta mencerahkan warna kulit. Cukup oleskan gel lidah buaya dan pijat kemudian bilas hingga bersih.

7. Bubuk kulit jeruk

Untuk mencerahkan kulit, bubuk kulit jeruk menempati urutan teratas dari bahan-bahan alami lainnya.

Anda bisa gunakan bubuk kulit jeruk dan yogurt, oleskan pada wajah dan biarkan selama 20 menit dan bilas dengan air biasa. Gunakan masker ini seminggu sekali untuk hasil yang diinginkan.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Boldsky

Tags

Terkini

Terpopuler