Sering Mengantuk saat Berpuasa? Berikut Tips cara Menghilangkan Rasa Ngantuk yang Harus Kamu Ketahui

30 April 2021, 15:45 WIB
Ilustrasi - Berikut ini adalah cara untuk menghilangkan rasa mengantuk saat puasa di Bulan Ramadhan, salah satunya penuhi durasi tidur.* //Andrea Piacquadio/pexels.com

PR DEPOK - Berpuasa pada bulan ramadhan adalah ibadah yang wajib dilakukan umat muslim, berpuasa pada bulan ramadhan juga merupakan rukun islam.

Namun pada saat berpuasa rasa kantuk sering dialami orang-orang yang tengah menjalani ibadah berpuasa, rasa kantuk ini membuat seseorang merasa lemas dan kurang bersemangat dalam melakukan aktivitas nya di siang hari.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News, Jumat 30 April 2021, mengantuk saat berpuasa disebabkan karena adanya perubahan jam biologis pada tubuh, yang menimbulkan efek seperti jet lag.

Baca Juga: Tito Karnavian di Video Lama Sebut FPI dan Habib Rizieq Toleran, Fadli Zon: Saya Percaya Apa yang Disampaikan

Perubahan jam biologis pada tubuh terjadi karena pola makan dan aktivitas yang berbeda dengan yang dilakukan pada hari-hari biasa dengan bulan ramadhan.

Pada umumnya, orang yang berpuasa akan merasakan rasa kantuk pada jam dua siang sampai jam lima sore, rasa kantuk tersebut rawan menyerang pada jam-jam tersebut karena kadar gula pada tubuh yang mulai menurun.

Pada sebuah penelitian yang dimuat Journal Sleep Of Research mengungkapkan bahwa adanya pengurangan jam tidur sebanyak 40 menit dapat menyebabkan seseorang yang sedang berpuasa jadi mengantuk pada siang hari.

Baca Juga: Oknum Pegawai Kimia Farma Pelaku Penggunaan Alat Antigen Bekas Dipecat, Polisi Sita Rp149 Juta

Berikut adalah tips dan cara menghilangkan rasa mengantuk pada saat berpuasa:

1.Menghindari paparan cahaya sebelum tidur pada malam hari.
Menghilangkan rasa kantuk saat sedang berpuasa adalah dengan menghindari paparan sinar cahaya sebelum tidur pada malam hari, seperti cahaya Smartphone, cahaya lampu, layar televisi, sebisa mungkin hentikan paparan cahaya setidaknya satu
jam sebelum tidur.

2.Tidur lebih nyenyak dengan berwudhu dan zikir.
Berwudhu dan zikir sebelum tidur adalah cara yang baik untuk tidur, berwudhu dapat membantu menurunkan suhu tubuh sehingga mempercepat datangnya rasa kantuk.

3.Ciptakan suasana ruangan yang ideal untuk tidur.
Anda dapat membuat suasana ruangan kamar menjadi gelap, sejuk, dan tenang kamar tidur yang nyaman dapat membuat anda merasakan tidur yang cukup dan lebih baik.

Baca Juga: Amnesty Internasional Nilai Densus 88 Langgar HAM Saat Tangkap Munarman, Muannas Alaidid: Jangan Sok Humanis!

4.Perhatikan durasi tidur.
Durasi tidur yang cukup adalah sala satu upaya agar tidak mengantuk pada saat berpuasa, durasi tidur pada bulan puasa
memang kurang dari cukup, cobalah untuk tidur setidaknya 4-5 jam atau mencoba tidur lebih awal.

5.Hindari konsumsi kafein.
Mengonsumsi kafein sebelum tidur dapat membuat anda kesulitan untuk tidur hal itu dapat memicu rasa kantuk pada siang hari saat berpuasa, sebaiknya hindari konsumsi kafein 4-6 jam sebelum tidur.

Waktu tidur yang cukup dapat membuat anda lebih segar dan mengurangi rasa kantuk di siang hari pada saat anda berpuasa.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler