Tak Harus Mahal, Berikut 10 Bumbu Dapur yang Kaya Manfaat dan Mampu Obati Berbagai Gejala Penyakit

3 Oktober 2020, 13:42 WIB
Ilustrasi rempah-rempah. /Pexels/

PR DEPOK – Bumbu dapur atau rempah-rempah memiliki khasiat yang dapat dimanfaatkan sebagai obat untuk meringankan gejala berbagai penyakit.

Di Indonesia sudah banyak masyarakat yang memanfaatkan tanaman berkhasiat ini sebagai obat.

Umumnya rempah-rempah diproduksi oleh peracik obat tradisional, industri kecil, hingga industri besar.

Dilansir dari situs resmi Balai Besar Pelatihan Kesehatan Jakarta, yang ditulis oleh dr. Titien RK, M.MKes menyatakan bahwa bumbu dapur kaya akan khasiat yang bermanfaat untuk kesehatan.

Baca Juga: Dinilai Masih Mahal untuk Warga Ekonomi Menengah ke Bawah, Senayan Minta Harga Tes Swab Disubsidi

“Aneka bumbu dapur yang sebagian besar merupakan bahan rempah-rempah yang juga berkhasiat sebagai obat, telah banyak dimanfaatkan secara turun temurun sebagai ramuan pengobatan,seperti misalnya lada, kayu manis, cengkeh, bawang putih, dan lain-lain,” tulis Titien.

Tanaman rempah-rempah biasanya digunakan sebagai bumbu dapur oleh masyarakat Indonesia untuk menambah rasa dan kelezatan makanan.

“Rempah-rempah banyak manfaat dan kegunaannya. Sebagai contohnya ialah ‘lada’, karena selain untuk bumbu dapur, lada digunakan untuk bahan baku parfum, kosmetik, dan obat tradisional,” ujar Titien.

Selain itu, lada juga bisa dipakai sebagai bahan campuran untuk membuat ramuan obat guna mengobati asam urat, masuk angin, perut kembung, dan gatal-gatal.

Baca Juga: Langgar Larangan Merokok, Seorang Pelanggan Terluka Usai Pemilik Restoran Sayat Perutnya

Berikut bumbu dapur yang memiliki khasiat sebagai obat.

Cengkeh

Cengkeh dikenal mampu mengobati berbagai penyakit, seperti batuk, sakit gigi, campak.

Selain itu juga digunakan untuk menambah denyut jantung dan untuk menghitamkan alis mata.

Jahe

Jahe diketahui bermanfaat untuk mengobati penyakit kulit, perut kembung, obat batuk, dan gatal-gatal.

Kunyit

Kunyit dapat membantu mengurangi risiko radang sendi, alzheimer, peradangan, dan penyakit jantung.

Bawang putih

Bawang putih kaya akan antioksidan, antibiotik, dan afrodisiak, tetapi membuat napas dan mulut beraroma bawang putih.

Bawang putih berkhasiat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menurunkan kolesterol dan menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Napi Asal Tiongkok Berhasil Kabur, Berikut 5 Film Pelarian dari Penjara yang Menegangkan

Kayu manis

Selain aromanya yang lezat, kayu manis mengandung antioksidan kuat dan dapat memiliki efek positif pada kadar gula darah, pencernaan, dan sistem kekebalan tubuh, serta mengurangi kolesterol darah.

Ketika dikonsumsi dalam dosis kuat, kayu manis telah dikenal dapat mengurangi risiko diabetes, kanker, dan penyakit neurodegeneratif.

Kencur

Kencur berkhasiat untuk menyembuhkan batuk dan keluarnya dahak, menambah nafsu makan, perut kembung, dan mengeluarkan angin dalam perut.

Lengkuas

Dari beberapa hasil penelitian diketahui bahwa ekstrak lengkuas dapat merangsang kelenjar bronkial dan menghambat pertumbuhan mikroba penyebab penyakit tuberkulosisi (TBC).

Jeruk nipis

Jeruk nipis berkhasiat menyembuhkan batuk kronis, flu ringan, demam, menghentikan kebiasaan merokok, bau badan, kurang darah, dan penyegar atau bisa menghilangkan rasa lelah.

Baca Juga: Napi Asal Tiongkok Berhasil Kabur, Berikut 5 Film Pelarian dari Penjara yang Menegangkan

Salam

Daun salam dapat dipakai untuk mengobati hipertensi, diabetes, diare, maag, mabuk akibat alkohol, kudis, dan gatal-gatal.

Seledri

Selain dikenal bermanfaat bagi dinding lambung dan saluran usus, seledri juga mampu memperlambat proses penuaan, menjaga kelenturan dan aktivitas otot, melarutkan penumpukan kalsium, memperlancar sirkulasi, dan metabolisme tubuh.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Balai Besar Pelatihan Kesehatan Jakarta

Tags

Terkini

Terpopuler