Hindari Mulai Sekarang, Berikut 5 Barang yang Jangan Disentuh Saat Bertamu

- 6 Oktober 2021, 11:28 WIB
Ilustrasi - Simak di artikel ini mengenai lima barang yang jangan pernah disentuh ketika sedang bertamu ke rumah seseorang.
Ilustrasi - Simak di artikel ini mengenai lima barang yang jangan pernah disentuh ketika sedang bertamu ke rumah seseorang. /Pixabay_Mikes-Photography.

PR DEPOK – Ketika sedang berkunjung ke rumah seseorang, penting untuk selalu menjaga sikap dan etika selama bertamu.

Setiap pemilik rumah pasti mempunyai aturan-aturan di rumahnya, baik yang tertulis maupun tak tertulis.

Setiap pemilik rumah juga memiliki barang-barang yang bagi mereka mungkin sangat disayang dan dijaga privasinya.

Baca Juga: Sindir Anies Soal Rokok, Ferdinand Sebut Lamongan di Jawa Tengah, Geisz: Gue Mau Nanya dong, Lu Beli...

Sesuai dengan slogan yang terkenal “Anda sopan, kami segan”, apabila sedang bertamu, bertamulah dengan sopan dan ramah, maka sang pemilik rumah akan merasa senang.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reader's Digest, Rabu 6 Oktober 2021, berikut lima barang yang jangan disentuh ketika bertamu.

1. Gagang pintu

Jangan menyentuh gagang pintu sang pemilik rumah, terlebih lagi di masa pandemi Covid-19 seperti ini.

Saat bertamu, cukup mengetuk pintu secara perlahan untuk memberi tahu sang pemilik rumah bahwa Anda tengah berkunjung.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 6 Oktober 2021: Pelaku Teror Kecolongan, Aldebaran Bongkar Jati Diri Denis

Menyentuh gagang pintu bukan sekadar bisa menularkan virus melalui permukaan, tetapi ada sopan santun yang harus dihormati di sana.

2. Kamar tidur

Hal ini harus sangat dihindari. Jangan pernah menyentuh atau menaiki tempat tidur mereka, bahkan memasuki kamar tidur pemilik rumah.

Berbeda hal apabila sang pemilik rumah telah memberikan instruksi untuk memasuki kamar tidur mereka.

Mereka mungkin saja mempunyai beberapa aturan di kamar tidurnya dan tempat tidurnya yang tidak diketahui oleh tamu.

Baca Juga: Anang Hermansyah Ungkap Kebiasaan Arsy Setelah Bangun TIdur: Anak Zaman Now, Sibuk Sama HP

Oleh sebab itu, ketika bertamu Anda dianjurkan untuk menghormati aturan berlaku di kediaman orang lain.

3. Kulkas dan lemari dapur

Sangat penting untuk tidak menyentuh atau membuka kulkas dan lemari dapur sang pemilik rumah.

Catatan penting bagi tamu, yaitu jika merasa lapar segera beritahu sang pemilik rumah terlebih dahulu atau biasanya orang-orang akan makan di luar.

Bila akan tinggal dalam jangka waktu yang lama bahkan menginap, lebih baik tawarkan pemilik rumah untuk membawa makanan sendiri.

Baca Juga: Kerap Dirumorkan Akan Menikah, Ivan Gunawan Akui Ingin Gunakan Adat Ini Jika Berjodoh dengan Ayu Ting Ting

Jika bertamu untuk sekadar makan malam, alangkah lebih memakan apa pun yang sudah disediakan oleh pemilik rumah.

Jangan lupa juga untuk manawarkan bantuan pemilik rumah seperti mencui pirng dan membersihkan meja makan mereka.

4. Laci atau lemari

Jangan pernah mengintip, mengacak-acak segala sesuatu yang terdapat di dalam laci atau lemari pemilik rumah. Itu merupakan suatu privasi milik tuan rumah.

5. Wi-Fi

Baca Juga: Tumpahan Minyak Landa California Selatan, Mengapa Sulit Dibersihkan?

Ini yang sering dijumpai, hal yang sepele namun sangat menganggu. Jangan pernah menanyakan kata sandi Wi-Fi pemilik rumah.

Jika hal itu dilakukan maka Anda hanya berniat untuk bermain ponsel, bukan untuk bertamu. Lebih baik, tunggu hingga sang pemilik rumah menawarkan Wi-Fi dan kata sandinya.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Reader's Digest


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x