Bukan untuk Pencegahan Covid-19, Obat Dexamethasone Dapat Turunkan Sistem Imun Tubuh

- 22 Juni 2020, 15:33 WIB
OBAT Dexamethasone yang dikabarkan dapat meringankan gejala pasien Covid-19 dengan kategori sedang dan berat.*
OBAT Dexamethasone yang dikabarkan dapat meringankan gejala pasien Covid-19 dengan kategori sedang dan berat.* //*Galamedia

PR DEPOK - Penelitian dan pengembangan untuk menemukan obat yang dapat menyembuhkan penyakit akibat virus corona atau Covid-19 hingga kini masih terus dilakukan di berbagai negara.

Mengingat, jumlah korban terinfeksi virus corona di berbagai negara terus bertambah, begitupun dengan jumlah pasien yang meninggal dunia.

Harapan baru muncul bagi pasien terinfeksi virus corona, khususnya yang bergejala sedang dan berat. Pasalnya, baru-baru ini, tim peneliti dari Universitas Oxford Inggris mengumumkan bahwa obat warung Dexamethasone dapat menjadi suatu terobosan dalam mengobati Covid-19.

Baca Juga: Cek Fakta: Paus Yohanes II Disebut Masuk Islam 

Dexamethasone merupakan obat golongan kortikosteroid. Jenis obat ini biasanya digunakan untuk mengatasi peradangan, gangguan pencernaan, asma, dan reaksi alergi.

Bahkan, dexamethasone juga bisa digunakan dalam pengobatan beberapa jenis kanker.

Para peneliti yang dipimpin oleh tim dari Universitas Oxford memberikan Dexamethasone steroid ke lebih dari 2.000 pasien Covid-19 yang memasuki fase kritis.

Hasilnya ditemukan pasien dengan bantuan ventilator, Dexamethasone mampu mengurangi risiko kematian hingga 35 persen.

Baca Juga: Cek Fakta: Amien Rais Dikabarkan Akui Presiden Jokowi Sebagai Sosok Terbaik Indonesia Selamanya 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x