Smart Goals Membantu Anda Sukses di 2023, Coba Implementasikan di Sini

- 2 Januari 2023, 14:12 WIB
Simak resolusi untuk Smart goals di tahun 2023.
Simak resolusi untuk Smart goals di tahun 2023. /Pixabay.com/Sus4n/

PR DEPOK - Tahun 2023 telah tiba, pastinya sudah banyak sekali mimpi dan harapan yang ingin Anda wujudkan di tahun bershio Kelinci Air ini.

Anda mungkin sudah menuliskan daftar tujuan-tujuan Anda ke dalam jurnal resolusi.

Dengan menerapkan Smart Goals ini, akan membantu Anda menyusun perencanaan dengan tepat agar visi Anda tercapai dengan baik.

Anda tidak hanya akan termotivasi untuk mencapai tujuan saja, tapi juga akan termotivasi mengetahui bahwa tujuan Anda terikat waktu dan ada tenggat waktu.

Baca Juga: Simak Cara Mudah Cek Penerima BPNT 2023, Login Sekarang di cekbansos.kemensos.go.id

Selain itu, Anda bisa juga melihat tujuan-tujuan mana saja yang sudah berhasil Anda dapatkan setiap harinya. Kuncinya adalah membuat rencana dan menaatinya.

Smart Goals akan membantu Anda menetapkan tujuan yang efektif, sehingga dapat mencapai tujuan.

Simak, Cara Menetapkan Smart Goals Tahunan yang PikiranRakyat-Depok.com rangkum dari Develove Good Habits.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Besok, 3 Januari 2023: Tingkat Kenyamanan Hubungan Asmara Tinggi

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengidentifikasi tujuan dan menuliskannya dengan bahasa spesifik dan realistis.

Dengan menuliskan tujuan, akan membuat Anda tetap bertanggung jawab dan meningkatkan peluang untuk mencapainya.

Mulailah dengan menjelaskan apa yang Anda rencanakan, kemudian lakukan tindakan apa yang akan Anda ambil.

Baca Juga: Begini Cara Daftar DTKS Kemensos 2023, Ada BPNT hingga PKH yang Siap Cair Awal Januari!

Lalu apa saja yang dapat diimplementasikan dengan Smart Goals:

Karier

Karier adalah salah satu komponen utama dalam hidup. Karena itu, sangat penting untuk membuat tujuan karier yang akan membuat Anda merasa sukses.

Mulailah dengan menentukan aspirasi karier jangka panjang dan tugas jangka pendek yang perlu Anda lakukan untuk mencapainya.

Ini akan membentuk rencana karier Anda. Tetapi karena karier Anda akan menjadi perjalanan seumur hidup, Anda perlu mengevaluasi kembali tujuan Anda seiring berjalannya waktu.

Baca Juga: Benarkah Bulan Januari 2023 Ada 25 Hari Libur? Cek Fakta Berikut

2. Keuangan

Anda perlu menetapkan tujuan keuangan agar aman secara finansial. Tanpa memiliki tujuan-tujuan ini, akan berisiko kesulitan keuangan jika menghadapi pengeluaran yang tidak terduga atau saat menghadapi pensiun.

Mengevaluasi ulang tujuan keuangan Anda setiap tahun dan memperbaharuinya sesuai kebutuhan, akan memungkinkan Anda melacak kemajuan keuangan, dan tetap aman secara finansial. Sehingga dapat menghindari stres terhadap pengeluaran keuangan yang tidak terhindarkan.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos Kemensos 2023, Cukup Pakai KTP dan Unduh Aplikasi Cek Bansos Lewat HP

3. Kesehatan

Memiliki tujuan kesehatan akan membantu Anda menjalani hidup yang panjang dan menyenangkan.

Evaluasi kondisi kesehatan Anda saat ini dengan cara diet sehat, berolahraga, work-life balance, dan lain-lain.

Identifikasi area yang memerlukan beberapa perbaikan atau perhatian. Bagaimana kondisi kesehatan Anda saat ini? Apakah memiliki kebiasaan buruk yang dapat meningkatkan peluang terkena penyakit?

Buat tujuan untuk mengubah gaya hidup Anda menjadi lebih sehat untuk mengoptimalkan kesehatan Anda kedepannya.

Baca Juga: Cuma Perlu KTP, Begini Cara Cek Penerima PKH 2023 di Link cekbansos.kemensos.go.id Lewat HP

4. Relationship

Diperlukan kerjasama yang baik dan saling menghargai untuk menjaga hubungan tetap sehat dengan pasangan Anda.

Untuk Anda yang belum memiliki pasangan, hubungan yang harus Anda perbaiki adalah hubungan dengan diri Anda sendiri. Sampai Anda bahagia dengan diri Anda sendiri, Anda mungkin tidak berada dalam posisi untuk menjadi pasangan yang Anda inginkan untuk orang lain. Jadi, bahagiakanlah dirimu terlebih dulu.

5. Kenyamanan Diri

Saat luang, mungkin Anda berpikir untuk tidak melakukan apa-apa, itu boleh saja. Tapi setelahnya Anda dapat memanfaatkannya untuk pengembangan diri dengan mengasah kemampuan.

Baca Juga: Kemensos Bagikan Bansos PKH 2023 bagi Pemilik KTP Ini, Cek Penerima Bantuan Rp3 Juta Bisa Lewat HP

Ada bisa membuat daftar hal-hal yang ingin Anda pelajari. Misalnya bila Anda hobi menggambar atau menulis, Anda bisa melakukannya, eksplorasi bakat Anda. Selain produktif, mungkin saja dapat mendatangkan penghasilan tambahan.

Manfaatkan waktu Anda sebaik-baiknya dalam hidup.

6. Pertumbuhan Diri

Kita semua ingin meningkatkan kualitas hidup kita, mencapai mimpi lebih banyak, dan menjadi versi terbaik diri kita.

Menetapkan tujuan pengembangan diri akan membantu Anda sukses di bidang ini, dorong diri Anda menjadi sedikit lebih baik setiap hari.

Baca Juga: Apa Itu Skema Normal Program Kartu Prakerja 2023? Ini Penjelasannya

7. Spiritualitas

Sasaran spiritualitas akan membantu Anda hidup sejalan dengan nilai-nilai Anda, yang berarti bahwa sasaran ini akan sangat bersifat individual.

Untuk mulai menetapkan tujuan spiritual, perdalam keyakinan Anda dan pertimbangkan pertanyaan besar yang ingin Anda jawab, seperti apa alasan Anda melakukannya?

Lakukan refleksi diri dan meditasi untuk mencoba mengarahkan diri Anda ke arah yang benar dalam mencapai tujuan tersebut.

Baca Juga: Segera Daftar DTKS untuk Mendapatkan KJP Plus Tahun 2023, Simak Tahapannya

Saat ini sudah cukup banyak media dan komunitas untuk membantu Anda menjelajahi sisi spiritualitas Anda.

Kesimpulannya, Smart Goals Anda harus dibuat dengan sangat spesifik dan menerapkannya langsung dalam kehidupan Anda.

Anda memiliki karier unik Anda sendiri, kebutuhan, kesehatan, keuangan, hubungan, kenyamanan, dan pertumbuhan serta sisi spiritual sendiri. Dengan kata lain, Smart Goals Anda tidak akan sama dengan orang lain.

Namun, Anda dapat melihat beberapa contoh tujuan atau resolusi baik orang lain untuk disesuaikan di tahun baru 2023 menjadi Smart Goals Anda dengan cara Anda yang unik.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah