Resep Sambal Goreng Kentang Ati Tahan Basi, Rekomendasi Masakan untuk Hari Lebaran

- 21 April 2023, 10:00 WIB
Resep rahasia memasak sambal goreng kentang ala hajatan
Resep rahasia memasak sambal goreng kentang ala hajatan /YouTube Ika Mardatillah

PR DEPOK - Besok Sabtu, 22 April 2023 umat Muslim merayakan Hari Raya Idul Fitri atau biasa disebut lebaran. Saat ini para ibu rumah tangga pasti sudah mulai mencari rekomendasi masakan untuk disajikan saat Lebaran.

Buat bunda yang sedang bingung mencari rekomendasi masakan untuk hari Lebaran, bisa coba buat sambal goreng kentang ati.

Nah di atikel kali ini, PikiranRakyat-Depok.com akan membagikan resep sambal goreng kentang ati tahan basi.

Baca Juga: 5 Tradisi Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran di Berbagai Negara

Resep sambal goreng kentang ati tahan basi ini dapat bertahan tiga hari di luar tanpa perlu memasukannya ke dalam kulkas.

Sudah siap mencobanya? Langsung saja yuk simak resep sambal goreng kentang ati tahan basi di bawah ini.

Bahan

1. 1,5 kg kentang.
2. Ati 250 gram
3. 150 gram cabe merah.
4. 50 gram cabe rawit (bisa juga disesuaikan dengan selera masing-masing).
5. 100 gram kemiri.
6. 5 siung bawang putih.
7. 10 siung bawang merah, iris tipis.
8. 2 ruas jari lengkuas.
9. 3 lembar daun salam.
10. 1/2 sdt garam.
11. 1/4 sdt msg.
12. Gula merah secukupnya (arsir).

Baca Juga: 7 Ucapan Permintaan Maaf untuk Pacar di Hari Raya Idul Fitri 2023, Dijamin Menyentuh Hati

Cara Memasak

Kupas kentang lalu goreng dalam minyak panas sampai warnanya berubah kecoklatan, pastikan kentang benar-benar kering agar awet. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x