Melaksanakan Qurban pada Hari Raya Idul Adha, Perlukah Berpuasa Sebelumnya?

- 19 Juni 2023, 17:10 WIB
Melaksanakan qurban pada hari raya Idul Adha, perlukah berpuasa sebelumnya.
Melaksanakan qurban pada hari raya Idul Adha, perlukah berpuasa sebelumnya. /Freepik/wirestock

Berkurban serta melaksanakan puasa sunnah sebelum hari raya Idul Adha adalah kegiatan Ibadah yang berbeda. Amalan yang diterimapun berbeda, maka dari itu yang berkurban tentu saja tidak diharuskan melaksanakan puasa pada tanggal 8-9 Dzulhijjah, karena walaupun tiak melaksanakan puasa qurban yang dilaksanakannya akan tetap sah.

Pelaksanaan kurban saat lebaran haji bukan semata tentang menyembelih hewan kurban, akan tetapi berkaitan juga dengan jiwa, raga, dan harta yang harus dikurbankan dalam berkurban. Dengan begitu, hikmah dari pelaksanaan Hari raya Idul Adha ini memiliki tujuan dan niat suci untuk melaksanakan perintah Allah.

Baca Juga: Bansos PKH Juni 2023 Cair Tanggal Berapa? Berikut Bocoran Jadwal Pencairan Terbaru Bulan Ini

Perayaan hari raya Idul Adha memiliki hikmah yang dapat dijadikan pelajaran bagi umat islam. Salah satu hikmahnya adalah dapat mengendalikan nafsu dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama. Sebab, penyembelihan hewan kurban saat lebaran haji sebaiknya dibagikan dengan tepat.

Dalam melaksanakan qurban, sepertiga bagian daging kurban dianjurkan untuk diberikan kepada shohibul qurban beserta keluarga, sedangkan dua per tiga sisanya merupakan hak orang lain yang perlu dibagikan.***

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah