Rekomendasi Tempat Kuliner Khas Sunda di Jakarta, Makananya Dijamin Enak Bisa Bikin Ketagihan

- 17 Agustus 2023, 17:53 WIB
Berikut tersedia rekomendasi  tempat kuliner khas Sunda di Jakarta, tempat yang nyaman, harga terjangkau, juga rasanya menggugah selera.*
Berikut tersedia rekomendasi tempat kuliner khas Sunda di Jakarta, tempat yang nyaman, harga terjangkau, juga rasanya menggugah selera.* /PR Tasikmalaya Asti Aureli

PR DEPOK - Tidak perlu jauh-jauh ke Jawa Barat untuk mencicipi kelezatan rekomendasi kuliner khas Sunda. Anda yang tinggal di Jakarta pun, bisa menikmatinya.

 

Tempat makan yang menjual beragam rekomendasi kuliner khas Sunda tersebar di Jakarta. Tempat makan berikut, memiliki tempat yang nyaman, harga terjangkau, juga rasanya menggugah selera.

Berikut PikiranRakyat-Depok.com rekomendasikan tempat kuliner khas Sunda terenak di Jakarta. Dijamin bakal ketagihan.

Rumah Makan Khas Sunda Ampera 2

Baca Juga: Rasakan Gurihnya 6 Sajian Ayam Goreng Terenak dan Autentik di Wonogiri, Intip Alamat Lengkapnya

Tempat makan tersebut menjual beragam sajian khas sunda seperti olahan daging ayam, ikan, pepes, sayuran, sate-satean, tahu, tempe, hingga beragam sambal.

Tempat tersebut mengusung konsep prasmanan, Anda bisa memilih sendiri lauk pauk yang ingin di makan. Harga yang disajikan cukup ramah di kantong.

 

Dipastikan jika Anda makan di sini pasti ketagihan. Juga, tempat ini bisa menambah nasi tanpa membayar lagi.

Alamat: Jalan Cikini Raya No. 103, RT 10/04, Menteng, Jakarta Pusat.
Waktu operasional: Setiap hari (09.00-21.00 WIB).

Baca Juga: Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Tahu Daftar Nama dan Status Pencairan Terbaru BPNT Agustus 2023

Talaga Sampireun Jakarta

Tempat kuliner khas Sunda yang harus Anda coba yaitu Talaga Sampireun. Tempat makan tersebut sangat bagus atau instagramable. Terdapat saung terapung di atas danau. Juga tempatnya terlihat asri dikelilingi pohon yang menjulang tinggi.

 

Selain itu, tempat makan ini mengusung konsep rumah pohon. Fasilitas yang disediakan lengkap, ada tempat ibadah, toilet, dan parkir.

Makanan yang dijual pun beragam, seperti olahan daging sapi, ayam, ikan, sayuran, dan beragam hidangan khas Sunda yang bisa membuat ketagihan karena kelezatannya.

Baca Juga: Gempa Bumi Magnitudo 5.7 Guncang Wilayah Laut Barat Daya Muarabinuangeun

Alamat: Jalan Kramat Kwitang No.12, Senen, Jakarta Pusat.
Waktu operasional: Setiap hari (10.00-22.00 WIB).

Warung Sunda HH

 

Tempat makan ini menjual beragam makanan khas Sunda yang enak dengan harga terjangkau. Warung Sunda HH mebebaskan konsumen merefil sambal andalannya.

Sambal andalan yang bisa membuat ketagihan konsumen yaitu sambal dadak, sambal mangga, sambal tomat, dan sambal kecap. Ketiga sambal enak itu disediakan gratis.

Baca Juga: Yuk, Cari Gudeg Enak di Balikpapan? Ini Dia Rekomendasinya!

Di tempat makan itu, terdapat makanan best seller seperti ayam bakak dan satai maranggi. Rasanya yabg maknyus bisa menghipnotis lidah konsumen.

Tempat makan tersebut bisa buat nyaman konsumen. Pada lantai dua, para konsumen bisa makan sambil karokean.

 

Alamat: Jalan Anggur I No. 33 E, Tanjung Duren Utara, Jakarta Barat.
Waktu operasional: Setiap hari (10.00-22.00 WIB).

Warung Nasi Alam Sunda

Baca Juga: Siap Menggoyang Lidah! Ini 10 Rekomendasi Mie Ayam di Boyolali yang Terkenal Enak dan Mantap

Tempat makan ini menyediakan beragam kuliner khas Sunda yang enak dan harganya terjangkau. Anda bisa memilih makanan yang diinginkan secara mandiri, karena konsepnya prasmanan.

Juga, tempat makan tesebut menyediakan beragam sambal yang bisa menghipnotis lidah para konsumen. Sambalnya gratis dan bisa ditambah.

 

Makanan best seller di tempat itu yakni ayam kremes, satai udang, dan pepes teri. Jangan sampai ketinggalan untuk mencicipi hidangan maknyusnya.

Alamat: Jalan H Fachrudin No. 191, Kb Kacang, Kec Tanah Abang, Jakarta Pusat
Waktu operasional: Setiap hari (08.00-17.00 WIB).***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah