Selain Gudeg, Ini 4 Rekomendasi Kuliner yang Wajib Dicoba Saat Healing di Jogja

- 15 November 2023, 15:42 WIB
4 rekomendasi makanan khas di Jogja selain gudeg.
4 rekomendasi makanan khas di Jogja selain gudeg. /Instagram @dapur_kering

PR DEPOK - Mendengar kata Gudeg, pertama kali terlintas dalam kepala adalah makanan khas Jogja. Makanan yang berbahan dasar utama dari nangka muda yang ditambah dengan bumbu rempah-rempah dan diberi kuah santan tersebut sudah terkenal menjadi makanan khas Jogja.

Namun, sebenarnya ada banyak kuliner di Jogja selain gudeg yang bisa menjadi favorit ketika berburu wisata kuliner di Jogja. 

Menjelang penghujung tahun, banyak para wisatawan dari dalam maupun dari luar kerap kali mengunjungi Kota yang dikenal dengan kota Gudeg ini. Tak sedikit dari mereka sengaja meluangkan waktu hanya untuk menikmati bermacam-macam sajian kuliner lezat yang dijajakan. 

Tak hanya Gudeg, banyak tersedia makanan khas Jogja yang bisa dinikmati oleh wisatawan dalam menghabiskan penghujung tahun bersama teman atau keluarga. Berikut beberapa makanan khas Jogja selain Gudeg yang bisa dijadikan pilihan anda saat berburu kuliner.

Baca Juga: Nikmat Tenan! 7 Lokasi Bakso Enak di Madiun dengan Rating Tinggi, Kelezatannya Juara, Yuk Cobain di Sini

  1. Sate Klathak

Makanan khas Jogja yang wajib diburu saat healing ke Jogja adalah Sate Klathak. sate yang berasal dari kambing muda yang diberi rempah-rempah dan ditusuk dengan menggunakan tusukan besi kemudian dibakar diatas arang.

Disebut dengan sate Klathak karena diambil dari proses pembakaran sate tersebut yang ditaburi dengan garam sehingga menciptakan sensasi rasa sate dan menghasilkan suara yang khas yang dihasilkan dari pembakaran tersebut.

Baca Juga: 5 Sate di Senayan Jakarta yang Nikmat Pol! Berikut Alamatnya

  1. Mie Lethek

Bagi anda pecinta mie namun tidak bisa makan gluten, Mie Lethek ini sangat wajib dicoba saat healing sambil berburu kuliner di Jogja. Mie yang terbuat dari saripati aci ini merupakan salah satu khas makanan Jogja yang harus dicoba selain gudeg. 

Tampilan mie yang berwarna kecoklatan, membuat mie ini diberi nama lethek. Meskipun tak seperti mie-mie pada umumnya, Mie Lethek ini patut dicoba karena termasuk olahan mie yang terbilang sehat untuk dikonsumsi karena tanpa pengawet. 

Baca Juga: 4 Warung Bebek Goreng di Klaten yang Enak Abis, Cek Alamatnya

  1.  Bakpia Pathok

Makanan khas Jogja selain Gudeg yang terkenal dan menjadi makanan khas yang melekat di Kota Jogja salah satunya adalah bakpia. Merupakan olahan yang berbahan dasar dari tepung terigu yang diberi isian dengan berbagai macam rasa mulai dari isian kacang hijau, coklat, keju, rasa blueberry, hingga isian ubi. 

Makanan ini juga kerap dijadikan salah satu buah tangan oleh wisatawan saat bertandang ke Jogja. 

Baca Juga: 6 Rekomendasi Rumah Makan Padang di Bekasi, Tersedia Beragam Menu Makanan yang Lezat!

  1. Brongkos

Makanan khas Jogja yang akan menjadi favorit wisatawan selain Gudeg yaitu Brongkos. 

Terbuat dari olahan daging sapi yang ditambah dengan kacang tolo yang diberi rempah-rempah nusantara salah satunya seperti kluwek sehingga menghasilkan warna kuah yang hitam dan khas. Sekilas makanan yang satu ini mirip dengan rawon, namun ada yang membedakannya yaitu dari tambahan kuah santan yang membuatnya semakin gurih dan nikmat.

Demikian beberapa rekomendasi makanan khas Jogja selain Gudeg, yang dihimpun dari berbagai sumber yang wajib dicoba saat healing sambil berburu kuliner ke Jogja semoga bermanfaat.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah