7 Cara agar Konten Tiktok Jadi FYP dan Dapat Like Banyak, Dijamin Viral!

- 16 November 2023, 16:24 WIB
Ilustrasi TikTok - Berikut ini merupakan cara agar konten TikTok bisa jadi FYP serta mendapat banyak like dan bisa viral.
Ilustrasi TikTok - Berikut ini merupakan cara agar konten TikTok bisa jadi FYP serta mendapat banyak like dan bisa viral. /pixabay/antonbe

PR DEPOK - Untuk membuat konten Tiktok agar For You Page (FYP) dan memiliki like banyak dapat dilakukan dengan berbagai cara dan tidak memerlukan keterampilan khusus.

Tiktok yang FYP dan mendapat like banyak akan berpengaruh pada engagement rate serta kualitas konten. Sehingga mampu meningkatkan popularitas akun bagi pengguna Tiktok lainnya.

FYP berfungsi sebagai layar beranda aplikasi, yang berarti halaman ini adalah yang pertama kali dilihat pengguna ketika mereka membuka aplikasi TikTok.

FYP merupakan alat penemuan konten utama platform, yang dikenal dengan algoritma yang telah disesuaikan yang menghasilkan rekomendasi akurat berdasarkan tindakan setiap pengguna di Tiktok.

Baca Juga: 8 Daftar Sate Lezat dan Ramai Pembeli di Probolinggo, Simak Lokasi Tempatnya di Sini

Tiktok yang FYP memiliki like banyak akan mendapatkan keuntungan tersendiri, seperti peluang viral semakin besar, bahkan membuka peluang kerjasama dan mendapatkan endorsement.

PikiranRakyat-Depok.com telah merangkum tujuh cara agar Tiktok FYP dan dapat like banyak.

Kenali Audiens

Konten yang akan dibuat, pastinya untuk dinikmati oleh para pengguna Tiktok. Sebelum membuat konten, sebaiknya perlu memahami siapa audiensnya, dan apa yang mereka sukai untuk menjangkaunya.

Baca Juga: 9 Tempat Bakmi Favorit dan Terbaik yang Ada di DKI Jakarta, di Sini Alamat dan Jam Bukanya

Periksa analisis Tiktok untuk mengetahui detail tentang jenis kelamin dan lokasi para audiens. Kemudian pahami konten apa yang sedang tren dan perhatikan kontan para pesaing.

Untuk awal memulai, bisa gunakan analisis Instagram sebagai titik awal untuk menjangkau audiensnya. Karena audiens Tiktok rata-rata menggunakan Instagram juga.

Posting Pada Waktu yang Tepat

Untuk mendapatkan FYP di Tiktok, seorang content creator mampu menganalisa kapan mereka harus posting video.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Mie Ayam Enak Viral di Tebet Jakarta Selatan, Cek Alamatnya

Anda bisa mencobanya memposting video konten di jam ramai (prime time) seperti pukul 12.00-13.00 WIB, pukul 16.00-17.00 WIB, dan 19.00-23.00 WIB.

Tetapi tergantung aktivitas dari audiens Anda, karena audiens memiliki perilaku yang berbeda-beda dan harus perhatikan analisis untuk menyiapkan video Tiktok agar sukses.

Gunakan Musik yang Sedang Tren

Untuk mendapatkan jumlah penonton dan like di Tiktok, bisa dengan cara menggunakan musik yang sedang hits di video konten yang akan di unggah.

Baca Juga: Penjual Tiket Palsu Konser Coldplay Berhasil Diringkus Polisi, Ini Modusnya

Musik yang sedang tren dapat meningkatkan algoritma Tiktok dan dapat memicu adiens dan para penonton lainnya memberikan like pada sebuah konten video.

Pastikan musik yang digunakan selalu yang terupdate yang sekiranya cocok dengan kategori konten yang Anda buat. Supaya video lebih menarik dan mudah diakses oleh banyak penonton.

Duet dengan Video Orang Lain yang Sedang Tren

Cara ini digunakan untuk mendapatkan pengikut baru dan menjangkau audiens menjadi lebih luas. Pastikan video yang diajak duet sudah memiliki pengikut yang banyak.

Terkadang menggunakan video duet dengan orang lain akan memicu tren yang lebih luas. Karena dengan melakukan hal tersebut, dapat mendorong konten yang dibuat menjadi FYP.

Baca Juga: Yuk Intip 6 Warung Sate Terpopuler di Depok: Sensasi Kuliner yang Mantap dan Harga yang Ramah di Kantong

Bekerjasama dengan Kreator Lain

Cara ini bisa membuat video Tiktok menjadi lebih kreatif dan menghasilkan pengikut baru. Kerjasama dengan kreator atau influencer bisa membantu video Anda menjadi FYP.

Ketika memutuskan untuk melakukan kerjasama dengan kreator yang sudah memiliki pengikut yang mapan, pastikan untuk membiarkan mereka untuk jadi dirinya sendiri.

Cara terbaik untuk memulai kerjasama dengan influencer di platform ini adalah dengan menemukan kreator yang sudah memposting tentang konten atau merek Anda.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Street Food di Purwakarta, Harga Kaki Lima Rasa Bintang Lima

Ajak Audiens Agar Ikut Terlibat

Algoritma Tiktok akan melihat konten video yang Anda buat mendapatkan like, komentar, dan berbagi. Sehingga Tiktok itu sendiri akan merekomendasikan kepada lebih banyak penonton lainnya.

Salah satu cara yang bisa membuat audiens agar ikut terlibat dengan menyertakan di dalam video untuk menuliskan pertanyaan di dalam komentar itu sendiri.

Anda juga bisa membuat konten video yang membuat orang bertanya-tanya, dan membiarkan para pengguna untuk berkomentar mengenai konten tersebut.

Baca Juga: Pasukan Israel Disebut Temukan Pusat Komando dan Senjata Tempur Milik Hamas di RS Gaza

Gunakan Hashtag yang Populer

Menggunakan hashtag populer bisa membantu konten video jadi lebih terorganisir dan bisa tayang di FYP. Hal ini bertujuan agar konten yang Anda buat jadi mudah ditemukan oleh para pengguna.

Gunakan hashtag yang relevan dengan konten yang dibuat. Penggunaan hashtag yang populer dapat meningkatkan visibilitas konten yang nantikan mendorong banyak pengguna untuk like, komen, dan berbagi.

Demikian tujuh cara agar Tiktok FYP dan dapat like banyak versi PikiranRakyat-Depok.com.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah