7 Rekomendasi Tempat Sarapan Murah Meriah di Yogyakarta Lengkap dengan Alamatnya

- 28 Februari 2024, 06:15 WIB
7 rekomendasi tempat sarapan enak di Yogyakarta yang banyak peminatnya.
7 rekomendasi tempat sarapan enak di Yogyakarta yang banyak peminatnya. /IG @separuhakulemak

PR DEPOK - Mendengar kata Yogyakarta yang terlintas pertama kali adalah sajian kuliner nya yang murah dan enak. Berlibur di Yogyakarta tanpa mencicipi sajian kuliner yang terkenal dan menjadi favorit warga Yogyakarta rasanya kurang afdhol.

Bagi anda yang kebetulan sedang bertandang ke Yogyakarta dan ingin mencari tempat sarapan dengan harga yang ramah di kantong dengan rasa yang enak, ada banyak  tempat yang bisa dikunjungi untuk dicoba. Mulai dari sajian kuliner legendaris hingga sajian kuliner kekinian tersedia di kota ini. 

Berikut tempat sarapan di Yogyakarta yang bisa dijadikan referensi anda saat berada di Yogyakarta

Baca Juga: Ini Dia 7 Bakso Paling Viral di Pandeglang Banten, Lezat dan Rasanya Memuaskan!

Geblek Pari

Tempat sarapan ini sudah terkenal di kalangan warga Yogyakarta. Anda bisa mencoba mendatangi tempat ini saat mencari tempat untuk sarapan sekaligus makan malam. 

Tak hanya menyajikan sajian kuliner khas Yogyakarta yang otentik, Geblek Pari juga menawarkan tempat makan dengan suasana yang sejuk karena menghadap langsung ke area persawahan. 

Baca Juga: Mudik Gratis 2024 BUMN Kapan Dibuka? Simak Prediksi Jadwalnya, Tersedia 8000 Kuota Penumpang

Dilengkapi dengan area taman bermain untuk anak, tempat bermain ATV, sepeda listrik, terdapat juga safari view keliling yang bisa memanjakan mata apalagi di pagi hari sambil sarapan.

Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 8.00-20.00 WIB, khusus weekend buka pukul 7.00 WIB

Alamatnya terletak di Pronosutan, kembang, Kec. Nanggulan, Kulon Progo, DIY

Baca Juga: BPNT Rp400.000 Cair Besok, Benarkah? Cek Info Lengkap dengan Cara Cek Penerima pakai HP

Nasi Kuning Muna Cung

Jangan heran saat mencoba datang ke tempat sarapan yang satu ini. Tempat makan ini selalu antri setiap harinya dan tak pernah sepi pembeli. Selain murah, nasi kuning disini cukup lengkap dengan taburan daging yang melimpah untuk setiap porsinya. 

Harga per porsi nasi kuningnya dibanderol mulai dari harga Rp13.000 rupiah. anda bisa menambah tambahan toping seperti sate ayam, empal, kering kentang, hingga babat.

Selain nasi kuning, tersedia juga nasi langgi yang tak kalah enak yang sudah menjadi langganan para artis. 

Baca Juga: Cek Info Terbaru PKH Tahap 1 Hari Ini, Simak Jadwal Cair dan Daftar Penerima Bansosnya

Jam operasional buka setiap hari mulai buka pukul 6.30-12.00 WIB

Alamatnya terletak di Jl. Beskalan No.27, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, DIY.

Resto Alam Kreo

Jika ingin sarapan sambil menikmati view sungai Progo dan perbukitan yang menyegarkan, bisa datang ke tempat sarapan yang satu ini. Tempatnya nyaman dan luas dengan akses tidak jauh dari pusat kota Yogyakarta hanya sekitar 30 menit.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Taman yang Wajib Dikunjungi untuk Bersantai di Kabupaten Klaten

Menu sarapan di tempat ini juga cukup lengkap dengan menu tradisional seperti soto, timus, mendoan, cotot, dan juga rice bowl.

Jam operasional buka setiap hari selama 24 jam

Alamatnya terletak di Jl. Raya Banjararum, Kliran, Sendangagung, Kec. Minggir, Sleman, DIY.

Kopi Trendy Temon

Baca Juga: 8 Rekomendasi Warung Mie Ayam Populer di Bangka Belitung, Selalu Ramai dan Sajian Mie Ayamnya Enak Banget!

Di tempat ini selain menyediakan berbagai macam menu sarapan yang enak dan murah mulai dari Rp5.000 rupiah, di tempat sarpan ini juga menawarkan area makan yang nyaman dengan pemandangan sawah yang menyegarkan mata. 

Menu sarapan 100 % homemade yang tersedia di tempat ini seperti dimsum, pecel, soto, ketan dengan aneka pilihan topping, dan aneka gorengan seperti bakwan, tahu goreng, risol mayo, dan banyak lagi yang lainnya. 

Jam operasional buka setiap hari selain hari Jumat,  mulai pukul 6.00-10.00 WIB

Alamatnya terletak di Jl. Pandowoharjo, DIY

Baca Juga: 10 Rekomendasi Bakso Enak di Indramayu, Rasanya Joss dan Ada yang Porsinya Banyak

Pawon Mbah Noto Plaosan

Area tempat makannya yang nyaman menjadi salah satu tempat favorit warga Yogyakarta. Menu disini juga harganya sangat terjangkau dengan rasa yang enak. Mulai dari nasi bakar, nasi tumpeng mini, nasi campur sate lilit, dan berbagai aneka minuman yang menyegarkan yang wajib di coba.

Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 9.00-18.00 WIB, khusus weekend mulai buka pukul 8.00 WIB

alamatnya terletak di Jalan. Candi Plaosan Lor, Bugisan, Kec. Prambanan, Klaten, Jawa Tengah

Baca Juga: 4 Nasi Goreng dengan Rasa yang Menggiurkan di Kabupaten Klaten

Gubuk Dahar dan Gatot Tiwul Mak Yatiek

Jika ingin menikmati sarapan ala tradisional yang terbuat dari singkong, bisa mencobanya di tempat yang satu ini. Selain menyediakan nasi tiwul dengan berbagai sayur seperti sayur lombok ijo yang otentik khas pedesaan Yogyakarta, anda juga bisa menikmati sarapan dengan gatot dengan pilihan topping yang bisa disesuaikan dengan selera. 

Tempatnya yang nyaman dengan suasana pedesaan yang asri dan adem, menjadi salah satu tempat sarapan favorit warga Yogyakarta yang bisa jga nada coba.

Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 6.00-21.00, khusus Selasa dan Rabu tutup hingga pukul 20.30 WIB.

Alamatnya terletak di Jl. Boyong, Wonorejo, Hargobinangun, Yogyakarta.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Wonderful World, Cha Eun Woo Jalani Kehidupan Ganda yang Sulit

Pawon Mbah Poer

Bagi anda yang menyukai sarapan dengan menikmati soto, anda bisa mencobanya di tempat makan Pawon Mbah Poer ini. Dengan area tempat makan yang luas dan nyaman serta fasilitas seperti tempat main anak, sangat cocok untuk anda yang kebetulan membawa si kecil. 

Tempat makan outdoor dan indoor dengan fasilitas lengkap dan view langsung ke area persawahan membuat suasana pagi menjadi lebih menyegarkan mata.

Selain soto, tersedia juga menu sarapan nasi dengan berbagai lauk yang disajikan secara prasmanan yang bisa disesuaikan dengan selera. 

Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 9.00-22.00 WIB, khusus weekend buka pukul 8.00 WIB

Alamat Terletak di Jl. Kedon Cepoko, sumbermulyo, Kec. Bamanglipuro, Bantul, DIY.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah