7 Makanan Khas Bandung yang Cocok untuk Buka Puasa

- 15 Maret 2024, 07:20 WIB
Berikut ini merupakan daftar makanan yang khas Bandung yang cocok dijasikan santapan buka puasa./YouTube/Tastemade Indonesia//
Berikut ini merupakan daftar makanan yang khas Bandung yang cocok dijasikan santapan buka puasa./YouTube/Tastemade Indonesia// /

PR DEPOK - Anda sedang berkunjung ke ketika bulan Ramadhan, beberapa makanan khas Bandung yang cocok untuk buka puasa ini wajib Anda cicipi.

Kota Kembang ini selain kaya akan keindahan alamnya, juga dikenal dengan kelezatan kulinernya yang membuat siapapun yang berkunjung kesini ingin kembali lagi.

Saat bulan Ramadhan tiba, kota ini menjadi surga kuliner bagi pengunjung yang datang ke kota ini. Saat memasuki bulan Ramadhan beragam makanan khas yang cocok untuk buka puasa.

Mulai dari kuliner dengan rasa yang manis sampai yang gurih. Tentunya yang ringan dikonsumsi saat berbuka puasa. Beberapa makanan khas Bandung ini bisa Anda nikmati menjelang buka puasa.

Baca Juga: Ini Link dan Cara Registrasi Mudik Gratis 2024 Bersama Pegadaian

1. Surabi

Surabi adalah jajanan khas Bandung berupa pancake berbahan dasar tepung beras yang dimasak menggunakan cetakan khusus. Surabi biasanya disajikan dengan berbagai pilihan topping seperti keju, coklat, atau kacang. Cocok untuk camilan ringan saat berbuka puasa.

2. Batagor

Batagor adalah singkatan dari bakso tahu goreng, makanan yang terdiri dari bakso ikan yang dibungkus tahu dan digoreng. Batagor disajikan dengan saus kacang dan kecap manis, memberikan rasa gurih dan pedas yang lezat.

Baca Juga: Bocoran Tren Warna Baju Lebaran Tahun 2024 yang Lagi Rame di Medsos, Manakah Warna Favoritmu?

3. Colenak

Colenak adalah makanan khas Sunda yang terbuat dari ketan yang dipanggang dan disajikan dengan saus kacang manis pedas. Colenak biasanya disajikan hangat dan cocok untuk menemani berbuka puasa.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x