Tolak Video Call Pacar Akibat Bibir Bengkak Mirip Pantat Babon Usai Filler, Wanita Ini Tak Kapok

25 Agustus 2020, 21:32 WIB
Pramugari 21 tahun asal Inggris alami pembengkakan bibir usai lakukan filler. /Daily Mail

PR DEPOK – Perawatan kulit dan beragam metode peremajaan tubuh lainnya merupakan salah satu upaya untuk menjaga penampilan agar tetap menarik.

Namun, harapan tersebut bisa berubah menjadi mengerikan saat perawatan yang ditempuh ternyata tak sesuai harapan.

Dilansir Pikiranrakyat-depok.com dari Daily Mail, Olivia McCann, seorang pramugari berusia 21 tahun dilaporkan mengalami kondisi yang tidak menyenangkan usai melakukan perawatan pada salah satu bagian tubuhnya.

Olivia McCann melakukan filler seharga £100 atau sekira Rp 2 juta yang malah membuat bibirnya bengkak. Bahkan ia menyebut bibirnya kini sudah seperti ‘pantat babon’ saking bengkaknya.

Baca Juga: Giring Ganesha Mantap Jadi Capres 2024, Ernest Prakasa: Ga Simpati, Gimmick-nya Kebablasan!

Pramugari yang berasal dari Chorley, Lancashire itu mengungkapkan bagaimana bibirnya dipijat begitu keras selama prosedur pelarutan cairan filler sehingga mengalami pembengkakan hingga tiga kali lipat lebih besar dari ukuran asli dan terlihat seperti akan meletus.

Meski seorang ahli kecantikan yang menanganinya mengatakan bahwa pembengkakan itu adalah hal yang normal, tetapi Olivia sangat ketakutan dengan hasil yang akan ia dapatkan kemudian hari.

Ia bahkan bersembunyi di rumahnya selama empat hari dan menolak panggilan video dari pacarnya.

Sebelumnya, pada tahun 2019 Olivia juga sempat melakukan filler di salon lain, ia merasa puas dengan hasil yang didapatkan. Oleh karena itu, Olivia memutuskan untuk kembali melakukan filler tetapi di tempat yang berbeda.

Baca Juga: Hati-hati, Mesin Pengering Tangan di Toilet Umum Bisa Jadi Sumber Bakteri Penyebab Berbagai Penyakit

Tempat lain yang ia pilih itu mengatakan bahwa bibir Olivia harus dibersihkan dulu dari sisa-sisa produk yang terdahulu.

Selama proses filler yang dilakukan pada bulan Maret lalu, bibirnya disuntik dengan pelarut dan dipijat dengan kuat. Ini yang menurut Olivia menjadi penyebab dari pengembangan bibirnya yang begitu cepat dan berlebihan.

Setelah proses perawatan selesai, akibat tak percaya diri Olivia keluar dengan menggunakan kacamata hitam untuk menghindari orang-orang yang mengenalinya. Ia pun terpaksa absen dua hari kerja karena takut menjadi target cibiran rekan kerja.

Namun Olivia memutuskan untuk membagikan cerita kelamnya agar orang lain lebih berhati-hati dalam memilih tempat perawatan, juga agar terlebih dahulu meneliti lebih dalam sebelum akhirnya memutuskan menjalani perawatan.

Baca Juga: Wisata Gunung Bromo Kembali Dibuka untuk Umum, Catat Tanggal dan Aturannya

Beberapa hari setelah melakukan perawatan di salon tersebut, Olivia mengaku mulai muncul benjolan seukuran kacang polong di bibirnya yang tidak hilang meski sudah ia pijat. Ia pun mendatangi salon itu untuk melakukan konsultasi terkait munculnya benjolan tersebut.

Alih-alih dihilangkan, ahli kecantikan hanya menyuntikan pelarut ke benjolan dan menyuruh Olivia untuk memijatnya ketika sampai di rumah.

Butuh waktu lama hingga akhirnya bibir Olivia bisa kembali ke keadaan normal.

Namun, setelah mengalami kejadian buruk seperti ini, Olivia bersikukuh untuk tetap kembali melakukan filler pada bibirnya.

Baca Juga: Hakim Pengadilan Dibuat Bingung, Istri Gugat Suami karena Terlalu Cinta dan Menolak Bertengkar

“Meskipun saya memiliki beberapa pengalaman buruk tersebut, saya masih merasa lebih percaya diri untuk melakukan perawatan terhadap bibirku,” tutur Olivia.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Daily Mail

Tags

Terkini

Terpopuler