Terkuak! Pengakuan Mengejutkan Petugas Medis Wuhan, Diminta Berbohong Soal Bahaya Covid-19

HM
- 21 Januari 2021, 14:01 WIB
ilustrasi virus corona atau Covid-19.
ilustrasi virus corona atau Covid-19. /Pixabay/geralt.

“Kami tahu virus ini ditularkan dari manusia ke manusia. Tetapi ketika kami menghadiri pertemuan rumah sakit, kami diberitahu untuk berbohong tentang wabah Covid-19. Para pemimpin provinsi mengatakan kepada rumah sakit untuk tidak mengatakan yang sebenarnya," ujar salah satu petugas medis yang dirahasiakan identitasnya.

Mereka mengatakan pihak berwenang tahu bahwa perayaan tahun baru di bulan Januari akan mempercepat penyebaran virus.

“Masyarakat menyarankan di tingkat kota agar tidak dilanjutkan, tapi dilakukan karena acara seperti itu akan menghadirkan masyarakat yang harmonis dan sejahtera,” ujarnya melanjutkan.

Dalam film dokumenter yang ditayangkan pada Selasa, 19 Januari 2021 malam itu mengungkap bukti bahwa sementara virus Covid-19 menyebar antara 5 dan 17 Januari, tidak ada kasus baru yang secara resmi dilaporkan di China selama periode 12 hari itu.

Baca Juga: Refly Sebut Radikalisme Bukan Musuh Utama RI, Ferdinand: Manusia Satu Ini Makin Konyol!

Kesaksian profesional medis Wuhan didukung oleh ahli virus terkemuka, termasuk spesialis penyakit menular Dr Yi-Chun Lo, Wakil Direktur Jenderal Pusat Pengendalian Penyakit di Taiwan.

Dia berkata bahwa manajemen wabah sejak awal gagal dan berantakan.

"Saya pikir pandemi dapat dihindari pada awalnya jika China transparan tentang wabah dan dengan cepat memberikan informasi yang diperlukan kepada dunia," kata petugas medis di rekaman itu.

Namun pihak berwenang China masih menyangkal virus itu dapat ditularkan dari manusia ke manusia.

Baca Juga: Singgung Pengeluaran Bobby Nasution di Pilkada, Refly Harun: ‘Suara’ Kadang Tidak Gratis

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ITV News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x