Kenang Insiden KRI Nanggala-402, Malaysia dan 4 Negara Lainnya Akan Gelar Acara Baca Puisi secara Daring

- 6 Mei 2021, 14:45 WIB
Ilustrasi KRI Nanggala-402.
Ilustrasi KRI Nanggala-402. /tnial.mil.id

PR DEPOK – Mengenang insiden tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala-402, Persatuan Pemuisi Nasional Malaysia (PEMUISI) akan menggelar acara baca puisi secara daring.

"Acara ini akan dibuat melalui aplikasi Zoom dan disiarkan secara langsung melalui Facebook Pemuisi Berkarya," ujar Presiden PEMUISI, Dr Radzuan Ibrahim pada Kamis 6 Mei 2021 sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Radzuan menyebutkan bahwa diselenggarakannya pembacaan puisi ini merupakan bentuk misi "Suara Kemanusiaan Sejagat" atas tragedi kapal selam KRI Nanggala-402 milik Indonesia yang hilang dan tenggelam di perairan Bali pada Rabu, 21 April 2021.

Baca Juga: 59 Pelaku Perjalanan Asal India Terdeteksi Positif Covid-19, Kemenkes Uji Potensi Varian B117, B1617 dan B1351

PEMUISI turut berduka cita atas kejadian tenggelamnya KRI Nanggala-402.

"Peristiwa ini telah menggerakan PEMUISI menganjurkan acara ini sebagai ungkapan kesedihan dan simpati melalui bacaan puisi," katanya.

Tidak hanya itu, tragedi KRI Nanggala-402 yang menyebabkan sebanyak 53 anggota TNI gugur itu menurutnya menggemparkan masyarakat bukan saja di Indonesia, melainkan seluruh dunia merasa turut berduka.

Baca Juga: Komedian Sapri Dirawat di ICU, Ruben Onsu: Istrinya Sebentar Lagi Melahirkan Anak Kedua

Mengenai rencana pembacaan puisi secara daring ini, PEMUISI mengadakan kerja sama dengan beberapa pihak seperti Talenta Indonesia, Universitas Sumatera Utara (USU), Perkumpulan Rumah Seni Asnur (PERRUAS), dan Ikatan Setia Kawan Wartawan Malaysia Indonesia (ISWAMI).

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x