Tuai Kecaman Usai Diduga Bela Israel, Haikal Hassan Bantah: Sejak 2005 Saya Ikut Upaya Bebaskan Masjid Al Aqsa

- 17 Mei 2021, 14:12 WIB
Haikal Hassan.
Haikal Hassan. /tangkap layar Twitter @haikal_hassan

PR DEPOK - Sekjen Habib Rizieq Shihab (HRS) Center, Haikal Hassan, mendapat banyak kecaman dan kritik dari berbagai pihak lantaran dianggap menyalahkan Palestina dan menyebutnya sebagai pemicu konflik dengan Israel.

Atas tudingan bahwa dirinya menyalahkan Palestina, Haikal Hassan lantas membantah dan menegaskan bahwa hal tersebut adalah fitnah terhadap dirinya.

Haikal Hassan juga mengatakan bahwa sejak tahun 2005 sampai sekarang, dia kerap ikut berangkat ke Palestina dan bergabung dengan para penjaga Masjid Al Aqsa.

Baca Juga: Viral Donasi Palestina yang Diduga Bodong, Muannas: Marak Penipuan Atas Nama Agama Termasuk Investasi

"If you know me... you won't believe it. Sejak 2005 sd sekarang saya sudah disana dan bergabung dg para penjaga aqsho," ujarnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dalam keterangan tertulisnya.

Cuitan Haikal Hassan.
Cuitan Haikal Hassan. Tangkap layar Twitter @haikal_hassan

Tak hanya itu, dalam potongan video yang diunggah oleh Lisa Amarta, Haikal Hassan juga dengan tegas membantah tudingan bahwa dirinya membela Israel.

Bahkan, ia menyebut hanya ada dua jenis orang yang membela Israel, yakni orang yang murtad atau keluar dari agama Islam, atau orang gila.

Baca Juga: Pertanyakan Transparansi Donasi ke Palestina, Ferdinand Hutahaean: Bebas Audit dan Tanpa Ijin

"Ada dua kemungkinan orang bela Israel, satu di sudah murtad ke agama Yahudi, yang kedua dia orang gila. Nggak usah dengerin berita seperti itu," tuturnya mengklarifikasi.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x