Catat Sejarah, Perusahaan Konstruksi di China Berhasil Bangun Apartemen 10 Lantai Hanya dalam 28 Jam

- 25 Juni 2021, 13:58 WIB
Apartemen 10 lantai yang dibangun hanya dalam 28 jam.
Apartemen 10 lantai yang dibangun hanya dalam 28 jam. /Broad Group

PR DEPOK – Perusahaan perumahan yang berbasis di China telah berhasil mencatat sejarah usai berhasil membangun apartemen 10 lantai hanya dalam waktu 28 jam.

Sulit dipercaya, namun pengembang perumahan bernama Broad Group yang berbasis di Beijing, China itu berhasil membangun apartemen 10 lantai dalam waktu yang singkat.

Bahkan, saat membangun apartemen 10 lantai di China, Broad Group di kanal YouTube mereka membagikan video proses pembangunannya.

Baca Juga: 5 Capaian Cristiano Ronaldo di Euro 2020, Pencetak Gol Internasional Terbanyak Salah Satunya

Lalu, bagaimana Broad Group bisa membangun apartemen 10 lantai hanya dalam 28 jam?

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari The Vocket, setiap ruangan pada apartemen 10 lantai itu diketahui berkonsep modular.

“Ukuran standar tiap gedung hanya seukuran peti kemas, sehingga mudah diangkut dengan truk, pasti menghemat biaya pengiriman bahkan bisa dikirim ke luar negeri,” ujar pihak Broad Group .

Baca Juga: AHY Dituding Dalang yang Mengerahkan Massa HRS, Andi Arief: Upaya Kakak Pembina Merusak Partai Belum Berakhir

Selanjutnya, Broad Group hanya perlu memasang semua bagian bahan bangunan yang telah selesai dikerjakan di pabriknya untuk merampungkan apartemen 10 lantai tersebut.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: The Vocket


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah