Demi Dapatkan Vaksin Covid-19, Seorang Lansia Tunanetra di Malaysia Rela Berjalan Kaki Sejauh 35 KM

- 15 Juli 2021, 14:45 WIB
Ilustrasi penduduk usia lanjut (lansia).
Ilustrasi penduduk usia lanjut (lansia). /Pixabay.

PR DEPOK - Program vaksinasi Covid-19 memang kini sedang gencar dilakukan oleh hampir semua negara di dunia untuk menanggulangi pandemi Covid-19.

Pemberian vaksin Covid-19 tersebut selain di Indonesia, negara tetangga Malaysia juga kini sedang gencar melakukan hal tersebut.

Baru-baru ini ada seorang lansia asal Malaysia bernama Shaikh Ramly Sheikh Ahmad yang mengalami gangguan penglihatan atau tunanetra rela berjalan kaki sejauh 35 kilometer demi mendapatkan vaksin Covid-19.

Baca Juga: Dukung Vaksin Covid-19 Berbayar Diperjualbelikan Kimia Farma, Ferdinand Hutahaean: Abaikan yang Mempolitisasi

Lansia tersebut memulai perjalanannya dari pukul 6 pagi untuk pergi ke Klinik Kesehatan Kuala Wau.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari The Vocket, Kamis, 15 Juli 2021, lansia tersebut belum mendaftarkan dirinya sebagai penerima vaksin. Lalu, dia mengetahui program vaksinasi tersebut dari seorang yang mengirim bantuan makanan ke rumahnya.

Pria itu tidak mendaftar vaksinasi karena tidak memiliki fasilitas teknologi dan memiliki masalah penglihatan.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Mana Sajakah yang Terbukti Efektif untuk Varian Delta? Simak Penjelasan Berikut

Shaikh Ramly kemudian memutuskan untuk berjalan kaki sendiri ke tempat tujuannya.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: The Vocket


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x