Berdoa agar Afghanistan Damai di Bawah Kekuasaan Taliban, Refrizal: Harapan Kita Tak Ada Lagi Teroris di Sana

- 24 Agustus 2021, 11:10 WIB
Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Refrizal.
Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Refrizal. /Instagram @refrizalskb

PR DEPOK – Kelompok Taliban berhasil merebut belasan ibu kota provinsi di Afghanistan dalam hitungan hari, hingga akhirnya menduduki Ibu Kota Kabul pada Minggu, 15 Agustus 2021.

Kemenangan Taliban menguasai Afghanistan hingga merebut Istana Kepresidenan Afghanistan sontak membuat banyak pihak terkejut.

Situasi tersebut pun menuai pro dan kontra dari berbagai pihak dan tokoh di seluruh negara, tak terkecuali Indonesia yang juga menyoroti perkembangan Taliban di Afghanistan.

Baca Juga: Indonesia Peringkat ke-9 Laju Vaksinasi Covid-19 di Dunia, Menkes Budi Ungkap Stok Vaksin akan Datang Lagi

Melihat kemenangan Taliban, anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Refrizal lantas menyampaikan harapannya.

Refrizal berdoa agar Afghanistan menjadi negara yang damai di bawah kekuasaan Taliban.

Taliban pun diharapkan bisa memberantas kelompok-kelompok teroris seperti ISIS dan Al-Qaeda yang tersebar di Afghanistan.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut Aplikasi PeduliLindungi jadi Persyaratan Masuk Fasum

Saya berdoa & berharap SEMOGA AFGHANISTAN Damai dibawah Kekuasaan & kendali TALIBAN. Harapan kita tidak ada lagi ISIS, Al Qaidah dan TERORIS disana, Aamiin Ya Rabb,” katanya seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari akun Twitter pribadinya @refrizalskb pada Selasa, 24 Agustus 2021.

Cuitan Refrizal.
Cuitan Refrizal. Twitter @refrizalskb

Seperti diketahui, kelompok gerilyawan Taliban merebut kekuasaan di Afghanistan pekan lalu dan membuat ribuan warga setempat putus asa ingin meninggalkan negara itu.

Sebagaimana dikutip dari Reuters, seorang saksi mata mengatakan di bandara Kabul, anggota Taliban menembak ke udara dan memakai pentungan untuk memaksa warga yang ingin pergi mengantre di luar bandara.

Pada Sabtu, 21 Agustus 2021 tujuh warga Afghanistan tewas di sekitar bandara Kabul.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa Gambar Pertama Kali yang Dilihat? Jawabannya Ungkap Sisi Lain dari Kepribadian Anda

Seorang pejabat NATO mengatakan sedikitnya 20 orang tewas dalam sepekan terakhir di dalam dan sekitar bandara Kabul. Beberapa tertembak, lainnya tewas akibat terinjak-injak.

Sementara pada Minggu, 22 Agustus 2021 tidak ada korban luka berat saat orang-orang bersenjata atau kelompok Taliban memukul mundur massa.

Hingga kini Taliban telah bersikap "kooperatif" dalam memperluas perimeter bandara.***

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: Reuters Twitter @refrizalskb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah