Dude With Sign, Pria Asal New York yang Viral di Media Sosial Lantaran Berbagai Aksi Protesnya Tentang Segala Hal

- 8 Februari 2020, 14:18 WIB
SETH seorang warga yang tinggal di New  York viral karena aksi protesnya di instagram
SETH seorang warga yang tinggal di New York viral karena aksi protesnya di instagram /Instagram

PIKIRAN RAKYAT - Seorang pria asal New York, Amerika Serikat (AS) ramai diperbincangkan lantaran aksinya sebagai "dude with sign" terus berlanjut hingga kini.

Banyak orang memberikan komentar terhadap hal-hal kecil ataupun hal-hal yang tidak penting, namun sebatas menyimpannya di dalam hati atau menyuarakannya di dalam akun anon media sosial agar tidak ada orang yang tahu.

Berbeda dengan Seth yang melabeli dirinya sebagai "seorang lelaki dengan tanda", dia menyuarakan isi hatinya komentarnya, apa yang ia rasa, apa yang ia suka, bahkan jika itu hanya hal kecil dan tidak penting kedalam sebuah tulisan di atas sebuah papan kardus.

Baca Juga: Sekolah Ayah Bunda Depok 2020 Kembali Hadir untuk 2 Angkatan

Seth membuat sebuah akun instagram dengan unggahan pertama pada Oktober 2019 silam, dia membuat akun terebut dengan tujuan untuk mengunggah foto pribadinya ketika memprotes orang asing, orang aneh, hal apapun yang tidak jelas namun anehnya banyak orang yang setuju dengan apa yang diungkapkan oleh Seth.

Seth mengangkat tulisan berisi opininya tersebut di atas kepalanya, dan membiarkan semua orang disekitarnya melihat apa yang tengah ia lakukan.

Setiap aksinya dia potret dan diabadikan dalam galeri di akun instagramnya @dudewithsign, yang hingga kini telah mendapatkan 4.5 juta followers dan telah mengumpulkan 42 momen dirinya bersama si papan kardus.

Baca Juga: Berjuluk Kota Religius, Perbuatan Asusila Masih Marak di Depok

Seth bahkan kerap kali hanya berbicara mengunakan tulisan di papan kardusnya seperti pada dua bulan lalu saat ia menuliskan "You deserve it, Happy holidays (Kamu pantas mendapatkannya, selamat berlibur!") sambil memberikan satu lembar uang kertas kepada siapapun yang berpapasan dengannya di jalan.

Pada akhir Desember 2019 lalu, Seth mengunggah foto dirinya dengan papan kardus bertuliskan "Berhenti menunjukan iklan padaku atas apa yang baru saja aku katakan".

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x