Tak Ada yang Menyadari, Seorang Bule Berpura-pura ke Bali dengan Berfoto di Gerai IKEA

- 19 Februari 2020, 20:43 WIB
Natalie sedang berpose di atas bak mandi di sebuah hotel di Bali
Natalie sedang berpose di atas bak mandi di sebuah hotel di Bali /Mirror

PIKIRAN RAKYAT - Kebanyakan orang akan senang bila berkesempatan liburan ke Bali. Tapi hanya sedikit yang bisa benar-benar melakukannya.

Terkadang, beberapa foto yang diunggah di media sosial bisa saja menipu. Mereka sebenarnya tidak benar-benar melakukan perjalanan ket tempat asli seperti dalam foto yang diunggah di media sosialnya.

Seorang Youtuber baru-baru ini mengguncangkan pemikiran dengan pesan bahwa janganlah terlalu sibuk melihat isi akun Instagram orang lain.

Hal itu dibuktikan olehnya dengan betapa mudah menipu orang untuk berpikir dia sedang libura selama hidupnya.

Baca Juga: Pesepakbola Prancis Dihukum Larangan Bermain 5 Tahun Setelah Mengigit Kemaluan Lawannya

Seorang wanita berpura-pura melakukan perjalanan wisata ke Bali dengan berfoto di Gerai IKEA dan orang-orang tidak menyadarinya.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Mirror, Rabu 19 Februari 2020, Natalia Taylor berbagi foto dengan 314.000 pengikutnya. Dia mengaku bersenang-senang di Bali.

Dia membagikan foto ketika berada di gerai IKEa di ujung jalan dekat rumahnya.

Baca Juga: Simak 6 Fakta Tentang Ajudan Pribadi yang Kini Jadi Duta Anti Narkoba

Natalia pergi ke gerai IKEA bersama fotografer bernama Ally Amodeo dan berpose di pajangan furnitur yang menyiratkan bahwa dia tengah berada di hotel mewah.

Dia berpakaian lengkap dan mengambil foto di bak mandi, duduk di meja rias di depan cermin dan properti telefon berwarna-warni.

Dia mengedit foto-foto sebelum mengunggahnya. Taylor membuat seakan-akan hal itu benar-benar nyata.

Baca Juga: Usai Kim Jong-Un Tembak Mati Pasien yang Kabur dari Karantina, WHO Klaim Tidak Ada Indikasi Kasus Virus Corona di Korea Utara

Unggahan pertamanya yang palsu diberi judul "The queen has arrived #Bali".

Ribuan orang memberikan like pada unggahan tersebut dan memberikan komentar tentang apa yang mereka lihat.

Tak sedikit yang terkecoh dengan unggahan Natalie Taylor tersebut.

Baca Juga: Dispar Yogyakarta Akui Virus Corona Mulai Berdampak ke Sektor Pariwisata

"Dia benar-benar di sini menjalani kehidupan terbaiknya," ujar seseorang dalam kolom komentar.

"Bali tidak akan tahu apa yang 'menimpa' mereka," ujar seseorang di komentar yang lain.

Terkait unggahannya tersebut, Natalie Taylor mengatakan dalam videonya di YouTube bahwa dia merasa terkejut dengan tanggapan netizen.

Baca Juga: Kemenkeu Minta BPJS Kesehatan Atasi Masalah Defisit dengan 3 Aspek

"Semua komentarnya bagus, mereka memuji saya atas pakaian dan makeup saya," kata Taylor.

"Tidak ada yang tahu. Itu semuanya saya hanya tipuan. Saya secara resmi membodohi kalian semua dengan berpikir bahwa saya benar-benar berpergian ke negara yang jauh di sana. Sebenarnya saya pergi ke gerai furnitur Swedia favorit saya," ujar dia.

"Saya pikir video ini memiliki pelajaran bahwa jangan percaya semua yang dilihat di internet. Terkadang orang ingin berbohong tentang siapa mereka sebagai priabdi dan tampaknya tidak sulit untuk melakukannya," kata dia.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x