Jadi Tersangka Utama dalam Pembunuhan Presiden, Mantan Senator Haiti Ditangkap di Jamaika

- 16 Januari 2022, 14:11 WIB
 Penghormatan para pengusung jenazah lengkap dengan pakaian militer pada upacara pemakaman Presiden Haiti Jovenel Moise - Mantan senator Haiti ditangkap pihak berwenang di Jamaika usai menjadi tersangka utama dalam pembunuhan Presiden negara itu.
Penghormatan para pengusung jenazah lengkap dengan pakaian militer pada upacara pemakaman Presiden Haiti Jovenel Moise - Mantan senator Haiti ditangkap pihak berwenang di Jamaika usai menjadi tersangka utama dalam pembunuhan Presiden negara itu. /Reuters/

PR DEPOK – Pihak berwenang Jamaika telah menangkap seorang mantan senator Haiti yang merupakan tersangka utama dalam pembunuhan Presiden Haiti Jovenel Moise pada Juli tahun lalu.

Juru bicara Pasukan Polisi Jamaika Dennis Brooks mengatakan bahwa John Joel Joseph, seorang politisi Haiti terkenal disebut oleh pihak berwenang sebagai tersangka dalam pembunuhan Moise.

Akibat tuduhan terkait pembunuhan Moise tersebut, politisi Haiti itu ditangkap oleh pihak berwenang.

Brooks tidak mengomentari apakah penangkapan itu mengikuti permintaan Biro Investigasi Federal AS, yang juga menyelidiki pembunuhan itu. Juga tidak jelas di mana Joseph ditangkap di Jamaika.

Baca Juga: Video Klip ‘Lentera’ Lesti Kejora Menguak Fakta tentang Rizky Billar, Denny Darko: Ini Satu Hal yang Cerdas!

Sementara itu, Inspektur Polisi Jamaika Stephanie Lindsay mengatakan bahwa beberapa orang lain juga ditangkap bersama Joseph dan pihak berwenang berusaha untuk menentukan apakah mereka adalah anggota keluarga.

Lindsay mengatakan mereka ditangkap pada dini hari Sabtu, 15 Januari 2022 dan tidak memberikan rincian lainnya.

“Untuk lebih dari satu alasan, kami tidak membagikan lebih banyak informasi,” katanya, seperti dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Al Jazeera.

Baca Juga: LINK NONTON Snowdrop Episode 11 Sub Indonesia, Spoiler: Nyawa Soo Ho dan Young Ro Terancam

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah