Vladimir Putin 'Turun Gunung' Awasi Latihan Pasukan Nuklir Rusia, Siap Menyerang Ukraina?

- 20 Februari 2022, 12:40 WIB
Ilustrasi Vladimir Putin yang mengawasi langsung pasukan Nuklir Rusia.
Ilustrasi Vladimir Putin yang mengawasi langsung pasukan Nuklir Rusia. /Pixabay/

Selain itu, sebuah laporan mengklaim Rusia telah berhasil meluncurkan uji coba rudal hipersonik dan jelajah di laut, selama masa latihan kekuatan nuklir strategisnya.

Laporan tersebut menambahkan, Vladimir Putin dan presiden Belarus yakni Alexander Lukashenko mengawasi latihan uji coba rudal hipersonik tersebut.

Baca Juga: Moeldoko Minta Tak Perlu Khawatir Soal JHT, Yan Harahap: yang Ngomong Begal Partai, Susah Dipercaya

Latihan nuklir tersebut diikuti dengan pelatihan angkatan bersenjata Rusia dalam empat bulan terakhir, dan mencakup penambahan pasukan berjumlah sekitar 150.00 di Barat, Utara, Timur, dan Selatan perbatasan Ukraina.

Rusia juga menambahkan sejumlah kendaraan perang seperti Helikopter, tank, pengangkut personel lapis baja, dan peralatan pendukung kelompok tempur, telah dipindahkan ke lokasi dekat perbatasan

Di sisi lain, presiden Amerika Serikat, Joe Biden, mengatakan bahwa Vladimir Putin telah membuat keputusan untuk menyerang Ukraina dalam beberapa hari mendatang, dan latihan nuklir tersebut memicu kekhawatiran di seluruh dunia.

"Presiden (Joe) Biden terus memantau situasi yang berkembang di Ukraina, dan terus diperbarui secara berkala tentang kejadian di lapangan oleh tim keamanan nasionalnya," ucap Sekretaris Pers Gedung Putih, Jen Psaki.

Baca Juga: LINK NONTON Twenty Five Twenty One Episode 4 Tayang Hari Ini, Spoiler: Baek Yi Jin Dibuat Kesal oleh Hee Do

"Mereka menegaskan kembali bahwa Rusia dapat melancarkan serangan terhadap Ukraina kapan saja," ujarnya kembali.

Menteri Luar Negri G7, mengharapkan Rusia untuk menerapkan pengurangan kegiatan militernya di sepanjang perbatasan Ukraina.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah